Menjadi seorang fotografer profesional, pastinya harus tahu apa itu fungsi – fungsi Kamera Digital itu sendiri. Sebelumnya kita sudah membahas mode Exposure A, M, S, P, dan yang lainnya. Kini giliran Kamu untuk memahami apa itu Exposure Compensation.
Perlu untuk diketahui jika fitur ini merupakan salah satu menu yang dihadirkan pada Kamera Digital sebagai media untuk menyesuaikan gelap terangnya foto ketika dibidik. Dengan kata lain, fitur Exposure Compensation sendiri akan lebih mengutamakan pengaturan pada titik gelap terang suatu objek foto. Kemudian apa sebenarnya fungsi – fungsi yang dimiliki oleh Exposure Compensation ini?
Fungsi Exposure Compensation Pada Kamera Digital
- Mengatasi Kesalahan Metering Kamera Digital
Salah satu fungsi dari Exposure Compensation adalah untuk mengatasi kesalahan metering pada Kamera Digital. Salah satu kekurangan yang umumnya ditemui pada hampir setiap Kamera Digital, termasuk juga pada Kamera Handphone. Sistem metering yang tidak akurat saat akan mengambil gambar objek yang didominasi warna putih atau hitam. Untuk itu, fitur ini hadir agar mampu mengatasi masalah tersebut.
- Kecerahan Cahaya Lebih Terukur
Fungsi Exposure Compensation berikutnya adalah fungsi yang secara umum digunakan pada Kamera DSLR. Fungsi ini dapat digunakan dalam fotografi cahaya latar, ketika akan mengambil gambar dari seseorang yang mengenakan pakaian warna putih atau hitam, serta di banyak situasi lainnya untuk mendapatkan kecerahan cahaya yang lebih rapi dan juga lebih terukur.
- Menyeimbangkan Warna dari Obyek Foto
Selain itu, fungsi dari Exposure Compensation sendiri bisa digunakan untuk mengembalikan foto yang under ataupun over, yang membuat warna putih akan kembali putih dan hitam kembali tampak hitam. Dengan begitu, kejelasan warna asli atau warna dasar dari objek foto pun menjadi lebih jelas dan terang juga tampak lebih nyata.
- Memperkuat Kesan Foto yang Dibidik
Selain mengatur tingkat kecerahan warna, fungsi Exposure Compensation sendiri lebih kepada bagaimana foto yang dihasilkan terasa lebih kuat. Memang sebenarnya kesan yang ingin ditampilkan dari sebuah foto bisa saja diatur melalui pengaturan ketajaman warna atau pencahayaan menggunakan fitur ini.
- Memberikan Efek Lebih Cerah
Tidak hanya itu saja, bahkan fungsi Exposure Compensation ini sendiri juga sangat bermanfaat untuk memberikan kesan lebih cerah pada objek foto. Jadi bisa dikatakan bahwa fitur ini terbilang cukup bermanfaat untuk membantu para fotografer yang menginginkan hasil foto yang lebih terang dan cerah.
Jika dipahami lebih dalam fungsi Exposure Compensation ini sangat bermanfaat dan memiliki kegunaan yang sangat kompleks. Para fotografer tentunya akan sangat terbantu sekali dalam mengolah foto objek sesuai dengan keinginannya. Bahkan, dengan adanya fitur ini maka dipastikan hasil foto menjadi lebih jernih dan tajam.
Itu dia tadi sedikit penjelasan mengenai fungsi dari menu Exposure Compensation pada sebuah Kamera Digital. Do you know guys …. di store kita banyak banget produk Kamera Nikon yang dijual dengan harga terjangkau dan varian terlengkap lhoo. Selain toko online kita juga ada toko non online dengan cabang yang tersebar di lebih dari 5 kota besar di Indonesia. Ada pilihan metode pembayaran dan pengiriman yang bisa kalian pilih mulai dari transfer bank, kartu kredit, Indomaret, JNE, COD, hingga pick up in store. Buruan kunjungi kliknklik.com.