Perusahaan Asal Jepang, Canon nampaknya cukup serius untuk menggarap pasar perangkat Kamera kelas full-frame. Harga Kamera dengan konsep full-frame ini memang tidaklah murah, sehingga menjadi tantangan tersendiri bagi para produsen untuk dapat tetap memasarkan perangkat besutannya meski dibanderol dengan harga yang lumayan menguras kantong.
Perangkat Kamera seri EOS 6D Mark II sendiri merupakan salah satu amunisi bagi Canon untuk merambah kelas full-frame. Perangkat penerus dari seri 6D ini memiliki keuntungan dari sisi bobotnya yang cukup ringan untuk digunakan atau dibawa bepergian.
Di seri penerusnya ini hadir berbahai fitur –fitur terbaru yang sebelumnya tidak kamu temukan. Selai menghadirkan fitur – fitur baru, Canon juga melakukan penyempurnaan pada beberpaa fitur andalan yang memang telah hadir sejak generasi sebelumnya.
“Canon EOS 6D Mark II mengusung resolusi yang lebih besar, prosesor gambar terbaru, layar LCD yang dapat diputar 360 derajat, serta fitur yang istimewa, semuanya dihadirkan untuk memanjakan fotografer khususnya pengguna kamera full-frame,” jelas Yase Defirsa Cory, Marketing Manager of Canon Image Communication Product Div PT. Datascrip.
Beralih ke segmen sensor, Canon membenamkan sensor CMOS full-frame dengan resolusi 26,2 megapiksel yang memiliki kualitas tinggi. Selain itu hadir juga teknologi Dual Pixel CMOS AF yang membuat fokus tetap terjaga dengan baik dan cepat ketika akan mengambil gambar. Kehadiran prosesor DIGIC 7 membuat kamera ini juga bisa diandalakan dalam memotret di malam hari.
JIka dibandingkan dengan versi sebelumnya, EOS 6D Mark II hadir dengan layar LCD varia-angle yang telah dilengkapi teknologi layar sentuh. Jenis LCD ini membuat penggunanya tidak lagi kesulitan bergantung pada viewfinder untuk melihat bidikannya,
Perbedaan lain dari seri 6D adalah hadirnya 45 titik fokus yang mampu memberi keleluasaan pengguna untuk menentukan titik fokus pada objek fotonya. Kecepatan pengambilan fotonya juga cukup baik yaitu 6,5 fps dan hanya turun ke 4,0 fps ketika menggunakan mode live view.
Untuk kamu yang menggunakannya untuk video, Canon EOS 6D Mark II ini cukup mumpuni untuk digunakan merekam video. Hasil rekaman videonya memiliki resolusi 60p Full HD. Selain itu, penggunaan teknologi Dual Pixel CMOS AF juga membuat para penggunanya dapat merubahan fokus selama perekaman berlangsung dengan cepat dan halus.
Masalah guncangan yang kerap terjadi ketika merekam video juga dapat dikurangi dengan adanya fitur Movie Digital IS 5-axis. Fitur ini berfungsi untuk membuat berkurangnya getaran yang timbul dari tangan pengguna baik saat memotret ataupun merekam video.
Hadir juga fitur unik lainnyaseperti fungsi Timelapse 4K. Dengan fitur ini maka para pengguna dapat membuat timelapse dengan resolusi dan ketajaman gambar yang sangat tinggi.
Untuk mempermudah memindah dan menampilkan foto, Canon EOS 6D Mark II ini sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang bisa membantu para pengguna, diantaranya seperti fitur Wi-Fi, NFC, serta Bluetooth. Selain itu terdapat juga fungsi GPS Receiver yang dapat merekam data dari tempat pengambilan foto.
Merry Harun selaku Canon Division Director dari PT Datascrip mengatakan bahwa Kamera ini memang hadir untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi para penggunanya. Tak heran, berbagai fitur canggih tadi hadir untuk menunjang Kamera full-frame besutan Canon ini.
Harga Kamera Canon EOS 6D Mark II ini yaitu sekitar Rp28.500.000 untuk body only. Sedangan untuk paket kamera plus lensa 24-105mm f/4L IS II USM dibanderol seharga Rp 42.500.000, dan Rp 39.000.000 untuk paket kamera plus lensa 24-70mm f/4L IS USM.
Untuk mengetahui infromasi menarik lainnya kamu bisa mengunjungi website kliknklik.com.