Xiaomi Redmi Note 5 resmi diluncurkan di Indonesia di tahun 2018 ini.
Handphone Pabrikan Negeri Tiongkok ini sedang menjadi perbincangan hangat di kalangan penggemar smartphone di Indonesia pasalnya mengandalkan chipset tertinggi di kelasnya dan mengusung AI dual kamera.
Dilihat dari sisi design tampilan depan, handphone ini terlihat serupa dengan Redmi 5 Plus ,karena Redmi note 5 juga hadir dalam layar 5,99 inci.
Redmi Note 5 menggunakan prosesor Qualcomm yakni Snapdragon 636 octa-core yang merupakan seri terbaru dari seri 600 Qualcomm yang sudah dibekali mikroarsitektur Kyro terbaru. Prosesor ini meningkatkan performa dan penghematan daya secara keseluruhan dan memiliki peningkatan kurang lebih 40% dari pendahulunya , Snapdragon 630.dan OS Nougat 7.1
Dengan baterai 4000mAh dijamin pengguna tidak usah ragu dan tidak perlu bolak balik harus men-charge Handphone nya.
Dibekali RAM 3GB/4GB serta internal storage 32GB/64GB pengguna dapat leluasa menyimpan,mengedit foto, video atau memainkan game yang berat sekalipun dan kekinian seperti Mobile Legends, PUBG dll serta pengguna bisa memanfaatkan slot microSD hingga 128GB agar penggunaan penyimpanan menjadi maksimal.
Di sisi kamera Xiaomi Redmi Note 5 dibekali dengan kamera ganda 2MP f/1.9 dan 5MP f/2.0 dan kamera depan 13MP dengan fitur diantaranya selfie-light,selfie portrait,HDR Selfie , Hingga Beauty 4.0 yang dapat memaksimalkan aktifitas social media yang sekarang ini menjadi kebutuhan setiap orang.
Xiaomi Redmi Note 5 hadir dalam varian warna Lake Blue,Black dan Gold yang dibandrol dengan harga Rp2.499.000 untuk pilihan storage 3GB+32GB dan Rp2.999.000 untuk pilihan storage 4GB+64GB.
Pada boks atau isi kotak, pengguna akan menerima Handphone Redmi Note 5, adaptor Charger, kabel USB 2.0, buku manual, alat SIM ejektor, dan ultra-slim case masing-masing satu unit.
Sebagai bahan pertimbangan dalam membeli smartphone ini ,berikut adalah kelebihan dan kekurangan Xiaomi Redmi Note 5.
Kelebihan:
- Display modern dan tampilan layar Full view.
- Kamera yang mempuni dan canggih dengan banyak fitur didalamnya.
- Prosesor Snapdragon 636 yang membuat performa Handphone menjadi kencang.
- Baterai dengan kapasitas besar 4000mAh.
- Harga yang relatif terjangkau untuk smartphone dengan spek lumayan tinggi.
Kekurangan:
- Masih mengusung OS Android Nougat.
- Belum mendukung fast charging ,meski prosesornya sudah mendukung Quick Charge.
- Tidak mendukung slot microSD , jadi tidak bisa memakai 2 Simcard+microSD harus dipilih salah satu slot.simcard yang tidak dipakai untuk bisa menggunakan microSD.
- Belum dilengkapi port USB tipe C yang dikenal lebih cepat transfer data.
Handphone Xiaomi Redmi Note 5 ini bisa dibilang Handphone yang sangat baik di kelasnya dari segi harga ,mungkin di Brand lain dengan harga 2 jutaan kita hanya akan mendapatkan handphone dengan spesifikasi biasa saja namun Xiaomi selalu memberikan harga yang cukup mencengangkan bagi pengguna khususnya pengguna kalangan menengah kebawah.Maka untuk yang ingin membeli smartphone dengan kualitas tinggi dengan harga yang sangat terjangkau Xiaomi redmi Note 5 ini dapat menjadi rekomendasi pilihan pengguna.
Do you know guys …. di store kita banyak banget produk handphone Xiaomi yang dijual dengan harga terjangkau dan varian terlengkap lhoo. Selain toko online kita juga ada toko non online dengan cabang yang tersebar di lebih dari 5 kota besar di Indonesia. Ada pilihan metode pembayaran dan pengiriman yang bisa kalian pilih mulai dari transfer bank, kartu kredit, Indomaret, JNE, COD, hingga pick up in store. Buruan kunjungi kliknklik.com.