Kemarin, XBOX resmi merilis beberapa game baru untuk para pengguna console tersebut. Total ada 18 game terbaru yang akan dirilis hingga awal September dengan diantaranya sudah terdapat di retail dan XBOX store.
Kemarin sudah dirilis update terbaru untuk game ReCore: Definitive Edition yang merupakan versi peningkatan dari yang tahun lalu. Dibarengi dengan peningkatan visual grafis, Core Bot terbaru, dungeon dan lain-lain. Kalian bisa membeli full game beserta updatenya seharga $20 atau sekitar Rp.266.000, namun jika sudah memiliki game originalnya maka update ini bisa di download secara gratis.
Bukan itu saja, game popular bergenre survival ala Jurassic, yaitu ARK: Survival Evolved pun rilis kemarin. Game ini sudah ada previewnya di XBOX One selama kurang lebih 2 tahun, namun kali ini para fans ARK dapat bernafas lega bahwa gamenya sudah bisa dibeli di retail atau XBOX store. Game ini tersedia dalam edisi standar dan Explorer Edition. Game biasanya sendiri di banderol seharga $60 atau sekitar Rp.800.000 dan jika dengan Explorer Edition di banderol seharga $100 atau sekitar Rp.1.300.000.
Game lain yang sudah tersedia ada Resident Evil: Revelation, XCOM 2 dengan expansi terbarunya, Pillars of Eternity: Complete Edition dan Redout: Lightspeed Edition. Kalian bisa lihat full listnya dibawah ini.
Agustus 29
- Ark: Survival Evolved
- Dead Alliance
- Killing Floor 2
- Pillars of Eternity: Complete Edition
- ReCore: Definitive Edition
- Redout: Lightspeed Edition
- Resident Evil: Revelations
- Rock of Ages 2: Bigger and Boulder
- XCOM 2: War of the Chosen
Agustus 30
- AeternoBlade
- Feral Fury
- The Metronomicon: Slay on the Dance Floor
- Surf World Series
- X-Morph: Defense
Agustus 31
- Life Is Strange: Before the Storm – Episode 1
September 1
- Echoes of the Fey: The Fox’s Trail
- Songbringer
- White Noise 2