Highlight :
- Diperkirakan Muncul tanggal 11 November 2017.
- Mengusung dimensi layar 18:9 dengan ukuran 5,5 inci
- Tetap ditenagai Prosesor Snapdragon bukan mediatek
Rumor Harga Smartphone murah dengan spesifikasi mewah memang sudah bukan isapan jempol belaka untuk Xiaomi .Sedangkan Rumor terbaru yang beredar mengungkapkan bahwa Xiaomi akan merilis tiga smartphone Redmi 5 dan Redmi 5 Plus dengan desain full-screen sebelum akhir tahun 2017. Redmi Note 5 sendiri mengacu pada rumor bakal rilis pada bulan Desember mendatang, namun informasi terbaru menunjukkan bahwa dua ponsel Redmi yang telah disetujui oleh TENAA bisa menjadi dua varian Redmi 5 Plus, dimana smartphone tersebut dikabarkan bakal rilis pada 11 November 2017.
Baru-baru ini muncul bocoran smartphone Redmi baru dengan nomor model MEG7 yang telah mendapat sertifikasi NCC di Taiwan. Seperti yang dilaporkan Gizmochina, mereka mengatakan jika gambar di atas bisa menjadi model MEG7 yang akan meluncur sebagai Redmi 5 Plus. Badan regulasi perangkat telekomunikasi Tiongkok, TENAA sejauh ini telah meloloskan dua smartphone milik Xiaomi dengan nomor model MEE7 dan MET7. Setelah smartphone dengan nomor model MEG7 mendapatkan sertifikasi dari NCC di Taiwan sebagai Redmi 5 Plus, muncul informasi baru bahwa MEE7 dan MET7 merupakan Redmi 5 Plus untuk pasar Tiongkok.
Rumor nya sendiri bahwa dalaman smartphone ini adalah Xiaomi Redmi Note 5 Plus akan memiliki display 5.5″ (13.97 cm) dan menggunakan sistem operasi Android v7.0 (Nougat). Dan untuk dapur pacunya menggunakan Quad core, 2.2 GHz, Cortex A53 processor berpasangan 4 GB of RAM. Sedangkan untuk baterainya sendiri memiliki kapasitas 4000 mAh. Untuk kamera, smartphone ini menggusung resolusi 16 MP.