Apple akhirnya resmi memperkenalkan perangkat jam tangan pintar atau Smart Watch pertamanya, perangkat yang diperkirakan akan diberinama iWatch ini ternyata perangkat ini justru diberinama Aplle Watch. Apple Watch hadir dengan berbagai teknologi canggih yang siap mendobrak pasar dunia. Teknologi yang impresif dan sangat layak untuk dinanti.
Berikut adalah beberapa fitur utama yang dimiliki Apple Watch :
Digital Crown
Fitur Digital Crown dalam perangkat Apple Watch ini berfungsi untuk menjelajah antarmuka . Digital Crown berbentuk sebuah tombol fisik yang berada disamping perangkat Apple Watch berbentuk tombol putar (dial). Dengan tombol ini Apple memberikan pilihan selain menavigasi menu dengan teknologi layar sentuh.
Pengguna pun dapat memutar tombol ini untuk memilih menu dan aplikasi lalu menekan tombol knob untuk dapat kembali ke layar utama.
Layar
Layar Apple Watch merupakan Layar Retina bertipe fleksibel dengan lapisan pelindung dari material safir. Untuk dapat berinteraksi dengan penggunanya, layar Apple Watch ini memiliki fitur force touch yang dapat merasakan sensitifitas sentuhan. Sehingga layar ini dapat membedakan sapuan, sentuhan dan tekanan pada permukaannya.
Siri
Sama halnya seperti perangkat iPhone, fitur Siri pun turut disematkan kedalam perangkat jam tangan pintar ini. Untuk mengaktifkannya anda hanya cukup mengangkat pergelangan tangan anda, atau anda juga dapat menekan dan menahan Digital Crown sambil mengatakan “Hey Siri” untuk dapat memulai interaksi suara.
Sensor
Pada bagian belakang perangkat Apple Watch terdapat empat buah sensor berlapiskan lensa safir dengan menggunakan sinar infra merah dan LED serta diode pendeteksi cahaya untuk mengukur detak jantung sang pengguna.
Menurut Apple sensor ini dapat dipasangkan dengan GPD dan WiFi pada iPhone sehingga detail analisa pergerakan dapat dimonitor secara lengkap dan jelas pada layar Smartphone anda.
Inductive Charging
Dibagian belakang Apple Watch terdapat Charger Induktif berbentuk bundar, teknologi charging dengan koneksi magnet seperti ini memang masih sedikit sekali yang menggunakan.
Teknologi yang digunakan untuk mengisi ulang Inductive Charging ini adalah MagSafe, mekanismenya sama dengan konektor daya yang digunakan pada perangkat Laptop Apple Macbook.
Masih banyak fitur canggih menarik lainnya yang dapat anda nikmati pada perangkat SmartWatch Apple Watch ini. Namun anda memang harus sedikit bersabar karena perangkat ini baru akan tersedia pada sekitar awal tahun 2015 mendatang. Untuk mengetahui informasi menarik lainnya dapat anda lihat di Website dan Blog resmi Kliknklik.com, atau anda juga bisa langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/