Tepat kemarin senin(11/12) salah satu Creator film dan komik Marvel Stan Lee Meninggal dunia. Banyak kontribusi Lee dalam Teknologi Film yang dibuat oleh para sutradara kawakan Hollywood salah satunya dia selalu bermain menjadi cameo.
Penonton setia MCU (Marvel Cinematic Universe) dari mulai iron man sampai terakhir Ant Man & The Wasp. Banyak kehadiran teknologi di film sebut saja Jarvis Iron Man, Perisai Captain America, Palu Tor, Teknologi Wakanda Black Panther, berubah menjadi besar ala Ant-Man dan masih banyak lagi.
Teknologi Film
Aritifical Intelligence
sumber : IGN africa
Jarvis? (Just a Rather Very Intelligence System) syapa yang tidak tahu teman Tony Stark dalam membuat penemuan baru di setiap penemuan mutahir. Jarvis sudah seperti asisten pribadi bagi Tony ini bisa mengerjakan beberapa proyek sekaligus yang diberikan kepadanya. Mulai dari membuat robot sampai kehidupan pribadi Tony Stark.
Seperti teknologi Ai yang dikembangkan oleh Mark Zuckerberg untuk facebook dimana Ai tersebut dapat membalas pesan dari seseorang tanpa bantuan manusia! dan Ai yang ada di smartphone kita dimana Ai ini dapat mendeteksi wajah manusia lewat kamera depan maupun belakang!.Dan menganalisa jalanan hingga memberikan ramalan cuaca yang akurat.
Hologram Iron Man
sumber : google
Hologram di film Iron dan Avengers membuat kita terpana betapa canggihnya teknologi ini. Dalam film Tony Stark diceritakan sedang merancang dan menganalisa suatu kondisi menggunakan hologram berkat bantuan Jarvis juga.
Kini Hologram dalam dunia nyata hadir berkat Hololens yang ditawarkan oleh Microsoft. Teknologi tersebut menempatkan keseharian manusia dalam bentuk hologram yang hanya sekali sentuh tanpa kita ribet untuk pindah dan bergerak untuk melakukannya seperti menonton TV, menyalakan AC, menutup pintu, dll.
Thor Mjolnir
sumber : liputan6.com
Palu thor yang sangat sakti ini dapat merubah dirinya menjadi sangat kuat, jika thor kehilangan ini maka kekuatannya akan berkurang, seperti dalam film Thor tahun 2017 dimana Thor bertempur dengan Hela dan Thor kehilangan palunya yang menyebabkan thor berusaha untuk mengambil palunya.
Perusahan bernama Applied Energetics mematenkan sebuah teknologi yang menggunakan laser dan sistem partikel cahaya untuk membuat kilat bulatan. Mereka juga sedang bereksperimen dengan ‘senjata kilat’ yang bisa menghentikan mobil berjalan dan menjinakan bom dengan kilat cahaya ala kekautan mjolnir thor.
Levitasi Magnetik Black Panther
sumber : msn.com
Levitasi Magnetik adalah salah satu teknologi Wakanda di film Black Panther. Dalam film tersebut dimana kendaraan di Wakanda bergerak dengan cepat layaknya kecepatan cahaya yang dimana dalam dunia nyata teknologi ini hampir tidak ada.
Kini Perusahan asal Jepang, China, dan Korea Selatan bekerja sama mengembangkan seperti Teknologi Film kereta api berkecapatan tinggi. Negara-negara Asia Timur tersebut menggunakan magnet untuk menahan kereta agar bisa mengurangi gesekan. Hal ini memungkinkan kereta melakukan perjalanan dengan kecepatan tinggi.
Setelah anda membaca apakah anda tertarik untuk mencobanya? di Indonesia sendiri baru teknologi Ai(Artificial Intelligence) yang sedang berkembang dan digarap dengan serius. nah mengadopsi kecanggihan yang dimiliki oleh Marvel Avengers, kini ada Harga Laptop dengan tema Avengers : Infinity War Limited Edition Series,segera kunjungi promo flash sale 11.11 to 12.12 di kliknklik.