Xpress C4XX Series merupakan perangkat printer terbaru dari jajaran produk besutan Samsung. Perangkat Printer terbaru dari Samsung ini dilengkapi oleh sejumlah teknologi terbaru dan cannggih. Salah satu teknologi yang menjadi andalan dari Xpress C4XX Series ini adalah teknologi NFC atau Near Field Communication. Dengan mengandalkan teknologi NFC ini Printer Samsung Xpress C4XX Series ini dapat mencetak berbagai dokumen dengan hanya menempelkan perangkat lainnya yang telah menggunakan NFC juga.
Perangkat Printer Samsung Xpress C4XX Series ini terdiri dari beberapa perangkat detail yaitu diantaranya ada Samsung C410W, C460W dan juga C460FW. Ketiga pernagkat printer ini sebenarnya meski telah sama – sama diperkuat oleh teknologi NFC namun tetap memiliki kemampuan dan fungsi yang berbeda- beda.
Perangkat Samsung Xpress C410W memiliki kemampuan hanya untuk mencetak dokumen saja, sedangkan untuk Xpress C460W dapan mencetak, menyalin dan juga memindai berbagai dokumen. Yang terakhir adalah Xpress C460FW yang memiliki fungsi untuk mencetak, menyalin , memindai serta juga dapat berfungsi sebagai mesin fax.
Dalam proses kerjanya pengguna hanya cukup menyentuhkan perangkat yang telah terintegrasi NFC ke perangkat Printer tersebut. NFC pada printer Xpress C4XX Series ini dapat mendukung berbagai jenis dokumen seperti Foto, Dokumen, E-mail, PDF, dan data Konten Website.
Terdapat juga tombol Eco yang berfungsi sebagai penghemat biaya cetak hingga 20 persen dan juga mendukung gerakan ramah lingkungan. Kecepatan mencetak dari Printer Samsung Xpress C4XX Series ini mencapai 18 halaman per menit untuk halaman hitam putih dan sedangkan untuk halaman berwarna mencapai 4 halaman per menit.
Samsung juga telah menyiapkan secara khusus aplikasi Samsung Mobile Print agar para pengguna dapat dengan mudah menghubungkan perangkatnya dengan Printer canggih ini. Aplikasi ini dapat langsung diunduh di Play Store, Samsung Store, App Store dan juga Windows Store. Selain itu juga anda bisa menggunakan fitur WiFi dan WiFi Direct yang tersedia baik dari pernagkat Printer maupun Smartphone anda.
Belum ada kabar pasti mengenai harga Printer canggih besutan Samsung ini, namun beberapa kabar mengungkapkan jika harganya akan cukup terjangkau untuk berbagai kalangan masyarakat. Ketahui juga berbagai informasi menarik lainnya dengan melihatnya di website Kliknklik.com, atau anda juga bisa langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/