Tanpa diperkirakan sebelumnya Samsung kemarin telah resmi memperkenalkan produk Samsung Galaxy Tab terbarunya kepada publik. Hal ini cukup mengejutkan banyak orang pasalanya memang tidak ada rumor atau konferensi pers terlebih dahulu oleh pihak Samsung sendiri. Namun diluar itu semua peluncuran perangkat Pc Tablet Android andalan Samsung tersebut menjawab semua pertanyaan mengenai Galaxy Tab 3 yang beredar selama ini.
Hadir dengan mengusung layar berukuran 7 inci dan juga mengusung sistem operasi Android 4.1 Jelly Bean. Pc Tablet ini memiliki desain yang sangat elegan. Dilihat dari sisi ketebalan, Galaxy Tab 3 terlihat memiliki tingkat ketebalan yang lebih tipis dari generasi sebelumnya. Anggota keluarga baru dari keluarga Samsung Galaxy Tab ini memiliki ketebalan sekitar 9.9 mm sedangkan perangkat sebelumnya memiliki ketebalan 10.5 mm. sedangkan spesifikasi dalamnya, Galaxy Tab 3 dilengkapi dengan prosesor Dual-Core berkecepatan 1.2 GHz dengan didukung oleh RAM 1 GB, media penyimpanan internal 8 GB dan 16 GB dan masih dapat anda perluas dengan memanfaatkan fitur MicroSD hingga kapasitas 64 GB. memiliki layar dengan resolusi 1.024 x 600 piksel, Dual Kamera dengan resolusi Kamera Belakang 3 MP dan 1.3 MP untuk Kamera Depan.
Samsung Galaxy Tab 3 ini hadir dalam dua pilihan yaitu Galaxy Tab 3 WiFi Only dan Galaxy Tab 3 WiFi + 3G. Hingga saat ini perusahaan Asal Korea Selatan tersebut belum mengkonfirmasi secara resmi harga Tablet Android terbarunya itu. Namun Samsung telah mengumumkan akan mulai meluncurkan secara global perangkat Galaxy Tab 3 model WiFi Only pada bulan Mei 2013 dan Galaxy Tab 3 WiFi + 3g (HSPA+) pada bulan Juni tahun ini.
Untuk mengetahui informasi menarik lainnya dapat anda lihat disini, atau anda juga dapat langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/