Saat ini memang sedang panas – panasnya pemberitaan mengenai perangkat Smartphone terbaru dari perusahaan Samsung yaitu Samsung Galaxy S III Mini, namun ditengan pemberitaan tersebut muncul juga sebuah pemberitaan yang tidak kalah menariknya, yaitu pemberitaan tentang munculnya sebuah perangkat yang berasal dari perusahaan Samsung juga yang diberi nama Samsung Galaxy Premier GT-I9620 pada sebuah website yang berasal dari negri kincir angin Belanda. Pada website tersebut menginformasikan bagaimana bentuk dan segala macam mengenai produk Samsung Galaxy Premier yang akan dirilis nanti.
Ini dia tampilan dari perangkat Samsung Galaxy Premier :
Sekilas jika dilihat sekilas perangkat Samsung Galaxy Premier tidak ada bedanya dengan perangkat Samsung Galaxy S III. Selain itu Smartphone Samsung Premier ini menggunakan layar OLED berukuran 4,65 inci yang memiliki resolusi yang sama dengan yang dimiliki oleh Samsung Galaxy S3 (1280 x 720), serta juga dilengkapi dengan fitur-fitur yang sama lengkapnya dengan Galaxy S3 sendiri, seperti kamera utama yang beresolusi 8 MP dan kamera Depan beresolusi 2MP, NFC, dukungan micro-SD hingga 64 GB, dan lain-lainnya. Hanya saja nantinya Smartphone Samsung Galaxy Premier ini hanya dilengkapi dengan prosesor dual core saja.
Samsung Galaxy Premier ini bisa dikatakan sebagai Samsung Galaxy S III versi lebih murah dan non Mini. Bagi anda yang menginginkan perangkat dengan fitur yang sama dengan Galaxy S III dan tidak terlalu mempermasalahkan perihal spesifikasi, Smartphone yang satu ini bisa menjadi sebuah referensi yang bagus. Tersiar kabar bahwa perangkat Samsung Galaxy Premier ini akan di banderol dengan harga sekitar 480 euro.
Berikut adalah spesifikasi dari Samsung Galaxy Premier GT-I9620 :
Display: 4.65-inch Super AMOLED display with 1280 × 720 pixel, 16.67 million colors, capacitive touchscreen, multi-touch
Processor: 1.5Ghz Dual Core ARM Cortex-A9
Mobile standards: HSPA 900/1900/2100 14.4/5.76, EDGE / GPRS 850/900/1800/1900
Camera: 8 megapixel with autofocus and LED Flash, Resolution 2592 x 1944 pixels / 2 megapixel front
Memory: 1 GB (suspected)
Flash Memory: 8/16 GB, MicroSD card slot (up to 64 GB)
OS: Google Android 4.1 “Jelly Bean”
Connectors: Micro USB port, 3.5mm Kopfhörer-/Headset-Anschluss
Wireless: Bluetooth 4.0, WiFi a / b / g / n 2.4/5GHz, DLNA, NFC (UICC, optional)
Battery: not available
Dimensions: 68.1 mm x 133.97 mm x 8.8 mm
Housing: Plastic
untuk mengetahui informasi menarik lainnya dapat anda liaht disini.