Samsung Galaxy J2 (2018), dimana sebelumnya terlihat di situs e-commerce asal rusia dan muncul dibeberapa situs lainnya, namun sekarang sudah resmi muncul di situs official Samsung di Rusia. Pada tampilannya tersebut memperlihatkan desain yang diklaim merupakan Samsung Galaxy J2 (2018). Dari beberapa laporan sebelumnya bahwa perangkat ini diklaim akan tersedia di Rusia dan beberapa pasar di negara berkembang seluruh dunia pada minggu-minggu berikutnya. Untuk harga hp ini sendiri, rumornya akan dihargai RUB 7.990 (sekitar Rp.1.8 jutaan).
Samsung Galaxy J2 Terbaru
Tampilan resmi Samsung Galaxy J2 (2018) dikonfirmasi bahwa perangkat ini memiliki desain yang mirip dengan pendahulunya tahun lalu, yaitu Galaxy J2 (2017). Adanya tombol home pada bagian depannya yang dilengkapi dengan 2 tombol di bagian pinggirnya. Untuk tampilan depannya dikonfirmasi adanya LED flash untuk melakukan selfie. Pada bagian bawahnya terdapat lubang Micro-USB dan mic. Pada bagian belakangnya perangkat ini terdapat kamera utama dengan LED flash juga speaker. Terlihat juga colokan audio jack 3.5mm.
Samsung versi Rusia sudah merilis desain untuk Galaxy J2 (2018) yang terbagi menjadi beberapa warna, warnanya itu adalah Black, Blue Coral, Gold dan Pink. Pilihan warna yang beragam menjadi daya Tarik tersendiri untuk perangkat ini
Spesifikasi Penting
Dalam situs BeCompact.ru ada beberapa spesifikasi penting yang ada pada Galaxy J2 (2018). Terlihat perangkat ini memiliki fitur dual-SIM, ukuran layarnya sebesar 5 inch dengan resolusin sebesar 540×960 pixel dengan tampilan Super AMOLED. Prosesormua sendiri ditanampak dengan Qualcomm Snapdragon 425 (MSM8917) SoC dengan clock speed sebesar 1,4GHz Quadcore yang dilengkapi dengan tenaga RAM sebesar 1.5 GB.
Untuk urusan kamera, Samsung menyematkan kamera dengan sensor 8MP pada kamera belakangnya dengan LED flash dan 5MP untuk kamera depannya dengan LED selfie flash. Dan juga model Galaxy J2 terbaru ini akan datang dengan kapasitas memori sebesar 16GB yang dimana bisa diperbesar menggunakan microSD. Perangkat ini pun diinformasikan memiliki fitur jaringan seperti jaringan 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.1, GPS/A-GPS dan Micro-USB. Jangan lupa ukuran baterainya yang mencapai 2600mAh.
Menarik bukan? Disamping kemarin Xiaomi meluncurkan ponsel murah yaitu Redmi 5A, kali ini giliran Xiaomi yang mengeluarkan ponsel dengan harga yang bersahabat. Jadi siap menunggu kedatangan Galaxy J2 versi baru?