Sebuah situs tanya jawab FixYa baru – baru ini telah merilis sebuah laporan mengenai kerusakan dan masalah yang terjadi pada perangkat – perangkat Smartphone. Dari data yang dilaporkan diketahui jika Smartphone besutan Apple yaitu iPhone ternyata memiliki kehandalan 2 kali lipat diatas dari perangkat – perangkat Smartphone besutan Samsung, Motorola dan Nokia. Studi kasus ini dilakukan dengan merangkumkan 722.558 laporan keluhan maslah yang ada di situs tersebut. Laporan tersebut kemudian dikombinasikan dengan informasi pangsa pasar yang diambil dari StatCounter untuk mendapatkan skor kehandalan dari setiap masing – masing Smartphone.
Perusahaan Apple dengan Smartphone iPhone berhasil mendapatkan skor 3,47 untuk tingkat kehandalan produk, sementara itu Samsung hanya berhasil memperoleh skor 1,21 diikuti dengan Nokia dan Motorola dibawahnya. Hal ini berarti Apple secara umum memiliki kehandalan 286% lebih baik dibandingkan dengan Samsung, Nokia dan Motorola.
Selain menghitung tingkat kehandalan, FixYa juga mengelompokkan masalah – masalah yang terjadi berdasarkan vendornya. Dari data tersebut diketahui bahwa masalah terbesar perusahaan Apple adalah mengenai daya tahan baterai dan kurangnya fitur baru. Sementara Samsung mendapatkan banyak keluhan pada bagian mikrofon dan speaker. Masalah terbesar pada Nokia adalah dari respons yang lambat diikuti masalah ekosistem aplikasi dan daya tahan baterai.
FixYa juga mencantumkan keunggulan dan kelemahan dari masing – masing produk. Apple iPhone memiliki keunggulan dalah hal antarmuka yang sederhana dan mudah digunakan namun kurang dalam hal kostumasi. Samsung memiliki keunggulan dalam kualitas layar namun jelek dalam daya tahan baterai. Sementara itu Nokia memiliki keunggulan dalam segi ketahanan layar dan antarmuka layar depan, namun memiliki nilai minus pada respons yang lambat serta dukungan aplikasi.
Untuk mengetahui informasi menarik lainnya dapat anda lihat disini. Dan untuk mendapatkan penawaran menarik seputar produk – produk Smartphone anda dapat langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/130-smart-phone