Perilisan OnePlus 6 akan disiapkan oleh perusahaan asal Tiongkok tersebut yang dimana akan terjadi pada Q2 tahun ini. Ada beberapa bocoran untuk handphone terbaru ini dari sisi harga dan spesifikasinya. Dari bocoran terbaru, OnePlus 6 akan memasuki segmentasi handphone flagship premium dimana akan menjadi handphone termahal yang diproduksi oleh perusahaan saat ini.
Disamping itu, handphone ini akan dibekali dengan memori internal sebesar 256GB. Bocoran lainnya adalah terlihatnya fitur dual camera yang berukuran 16MP dan 20MP pada kamera belakangnya.
Harga Dan Spesifikasi OnePlus 6
Situs CNMO melaporkan bocoran lainnya dan mengklaim bahwa harga handphone OnePlus 6 mencapai USD746 (sekitar 10 jutaan). Namun, harganya masih lebih murah dibandingkan dengan iPhone X dan Samsung Galaxy S9+.
Untuk sisi spesifikasinya, OnePluse 6 akan didukung dengan Qualcomm Snapdragon 645 SoC, RAM 8GB, memori internal 256GB, dukungan Dash Charge, tampilan 6.2-inch dan desain 3D glash black. Dirumorkan juga bahwa handphone ini akan langsung didukung dengan Android 8.1 Oreo dan kemungkinan akan berkembang menjadi Android P pada awal tahun 2019.
Berbicara untuk desain nya, handphone ini ternyata memiliki desain yang sedikit mirip dengan iPhone X dimana pada bagian depannya memiliki aspek rasio 19:9. Handphone ini pun dkatakan memiliki dual kamera depan yang vertical dan sensor sidik jari yang besar,.
Informasi lainnya bahwa pada acara CES 2018 pada Januari yang lalu, CEO OnePlus Pete-Lau mengkonfirmasi bahwa handphone flagship terbaru akan dirilis pada Q2 2018 yang dimana diramalkan akan terjadi sebelum akhir bulan Juni 2018.
Meski pasar di Indonesia masih kurang dengan minatnya pada handphone OnePlus, namun patut diperhatikan juga karena handphone ini memiliki spesifikasi yang premium dengan harga dibawah iPhone X dan Samsung Galaxy S9+. Selalu update tentang gadget dan tekno lainnya hanya di kliknklik.com