Mass Effect : Andromeda, seri ke-4 game role-playing tersukses arahan BioWare ini, merupakan salah satu game yang paling ditunggu tahun 2017 ini. Game yang bertemakan Open Galaxy ini akan memberikan para fans sebuah petualangan baru yang mengejutkan, juga menjelajah dunia baru dengan karakter baru.
Andromeda resmi ditampilkan pada perhelatan E3 (Electronic Entertainment Expo) 16 Juni 2015 silam, dimana para fans pun ikut membicarakan dan kemungkinan semakin penasaran saat melihat konsep awal dari game tersebut. Para kritikus dan reviewer pun tidak sabar menunggu informasi lebih lanjut bagaimana progress dari game tersebut.
Game ini sebenarnya dijadwalkan rilis pada tahun 2016, namun untuk mengindari adanya bug atau error, alhasil pihak BioWare memutuskan untuk merilis game ini pada 2017 ini. Sedikit mengecewakan memang, tapi pihak BioWare berkata bahwa agar game ini sudah sangat siap untuk dirilis dan dimainkan secara global.
Karena game ini mengalami pengunduran tanggal perilisan, saat di tampilkan di acara E3 2015 pun tidak memberikan banyak story line juga perubahan-perubahan apa yang dilakukan dalam gameplaynya. Namun, game ini mengalami peningkatan grafis dan visual yang sangat mengagumkan.
Andromeda akan dirilis untuk perangkat PS4, XBOX One dan PC. Pada bulan september dibocorkan lagi bahwa game ini akan berjalan dengan teknologi video 4k pada sistem PS4 Pro terbaru.
General Manager BioWare Aaryn Flynn pun memberitahukan bahwa game ini akan didukung dengan HDR di XBOX One S, Playstation 4 dan Playstation 4 Pro. Sejauh ini untuk perangkat PC sedikit simpang siur, Flynn mengkonfirmasi bahwa akan didukung HDR juga tetapi Ia tidak berbicara banyak apakah akan memakai teknologi HDR10 atau Dolby Vision. Kita tunggu saja kelanjutannya.
Bagaimana Dengan jalan ceritanya?
Para informan memberikan sedikit latar belakang Mass Effect : Andromeda, yang dimana telah di diskusikan di forum NeoGaf.
Andromeda mengambil sudut pandang dari spesies campuran, dengan misi kemanusiaan dimana akan mengirim para ilmuan, penjelajah dan para koloni untuk menjelajah galaksi andromeda dimana mereka akan menetap. Tujuannya adalah untuk para penjelajah mendirikan sebuah markas di galaksi tersebut dan membuat jalur perjalanan antara galaksi andromeda dengan galaksi bima sakti, dimana akan memudahkan para spesies tertentu melakukan perjalanan antar galaksi dan memasok sumber daya.
Setiap spesies menaiki kapal dalam misi perjalanannya yang dikapteni oleh pemandunya sendiri, dengan total kapal luar angkasa sebanyak empat unit.
Dari apa yang kita ketahui, kejadian itu diambil sebelum invasi Reaper dan mereka yang berpergian dengan menggunakan kapal luar angkasa menuju andromeda. Tidak mengetahui apa yang sedang terjadi di galaksi bima sakti setelah mereka mati suri dalam keadaan Cyrosleep (tidur dalam keadaan membeku).
Game ini dimulai dengan Kapal kemanusiaan, yaitu Hyperion, yang terpisah dari kelomponya dan terjebak di situasi yang berbahaya dimana mereka harus berurusan dengan seseorang yang jahat dan kejam bernama Kett.
Dua karakter protagonis, yaitu Sara dan Scott Ryder bisa di pilih untuk memainkan game ini sesuai dengan pilihan yang kita mau untuk menjadi seorang pemandu kapal ruang angkasa dan bertanggung jawab akan keselamatan para kru yang menaikai kapal luar angkasa itu sendiri.
Dalam cuplikan video game nya , terlihat alur cerita utamanya akan berkisar tentang si pemain yang akan menjadi navigator kapal luar angkasa di galaksi yang penuh musuh dan tidak diketahui untuk memimpin para kru agar selamat dan menemukan kapal ruang angkasa lainnya. Tidak dapat dibantah lagi, para pemain akan menemukan berbagai pilihan sulit di dalam proses perjalanan selama game berlangsung.
Namun jangan sampai terkejut karena fitur Mass Effect : Andromeda berbeda jauh dari seri-seri Mass Effect sebelumnya. Mulai dari galaksi yang sepenuhnya baru, kapal dan yang paling penting adalah tidak adanya karakter utama sepanjang Mass Effect berlangsung, yaitu Komandan Shepperd. Andromeda akan berbeda dari seri-seri sebelumnya dengan cerita yang jauh lebih baru, seru dan kompleks.
Pertarungan dan Kustomisasi
Kita tahu bahwa Mass Effect : Andromeda akan berbeda dari yang sebelumnya. Nyatanya masih ada beberapa yang sama namun ada juga perubahan cukup besar yang dimana menjadi tantangan tersendiri bagi BioWare.
Perubahan besarnya yaitu game ini akan meninggalkan Class System dan diganti oleh Skill Tree. Dengan ini para pemain dapat mengembangkan kemampuannya dan bisa memakai berbagai skill dari semua Class meskipun para pemain bisa menjadi seorang spesialisasi tertentu melalui Specialisation Bonusses di dalam game.
Sejauh ini sistem pertarungannya cukup mengecewakan, dimana pada seri terdahulunya sudah menggunakan senjata api, namun kali ini ditiadakan. Diganti oleh senjata jarak dekat seperti pedang dan palu dan juga memakai jetpack untuk memberikan sistem pertarungan yang variatif.
Mode Menjelajah
Kapal luar angkasa para pemain akan di beri nama Tempest. Nampaknya menggunakan kapal luar angkasa tidak akan memicu setiap loading screen dimana merupakan bagian terpenting untuk kita melakukan perjalanan dari galaksi ke galaksi dengan mulus tanpa gangguan.
Pemain memilih planet yang akan mereka pilih untuk melakukan perjalanan dengan melalui galaxy mini map. Meskipun kamu tidak bisa mengendarai kapal ini secara manual, game ini akan memberikan rasa seperti berpergian menembus galaksi ke galaksi sampai planet yang dituju.
Setelah mendarat di planet, pemain akan melompat ke sebuah kendaraan kecil yang bernama Nomad dimana itu mengingatkan kita pada Mako pada seri Mass Effect sebelumnya. Beruntungnya, Nomad adalah sebuah peningkatan besar daripada Mako.
Akhir Permainan
Menurut informan game NeoGaf, setelah Mass Effect : Andromeda, Bioware akan membuka pintu yang luas untuk game–game baru di masa mendatang. Untuk rincian tentang akhir dari game ini, pihak BioWare hanya bilang “Ini akan berbeda dari trilogy yang sebelumnya” sepertinya bukan hal yang cukup buruk bukan?