Kabar baik bagi para penggemar perangkat Laptop Asus di Indonesia, pasalnya perusahaan besar asal Taiwan ini resmi menghadirkan 6 serian Laptop terbaru untuk pasar Tanah Air. Keenam serian Laptop ini diantaranya adalah Asus ZenBook Pro UX550, Asus ZenBook Flip S UX370, Asus Zenbook 3 Duluxe UX490, Asus VivoBook Pro N580, Asus VivoBook S510 dan juga serian Laptop Gaming Asus ROG. GX501 Zephyrus.
Asus VivoBook Series merupakan segmen menengah yang hadir dengan spesifikasi standar dari keenam Laptop yang diluncurkan. Meski begitu perangkat Asus VivoBook Series ini tetap mendapatkan sentuhan-sentuhan terbaru dari Asus seperti penggunaan bezel yang tipis serta hadir juga speaker Harman Kardon yang memiliki kualitas sangat baik.
Untuk VivoBook Series ini Asus mengandalkan desain yang cantik dengan performa yang dapat diandalkan serta tentu semua itu dikemas dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan dengan seri lainnya. Dari VivoBook Series perangkat VivoBook S merupakan versi terendah yang akan dibanderol dengan harga Rp 9.8 jutaan. Sedangkan Asus VivoBook Pro akan menjadi varian paling tinggi dan dibanderol dengan harga sekitar Rp 15.3 jutaan. VivoBook Pro sendiri hadir dengan prosesor Intel Core i7 dan memiliki desain bodi yang ramping dengan tingkat ketebalan sekitar 19.22 mm dan bobot sekitar 2.2 kg.
Asus ZenBook Series adalah serian yang paling banyak menghadirkan perangkat terbaru, terhitung ada 3 perangkat sekaligus yang hadir ke pasar Indonesia. Untuk Asus ZenBook Flip S sendiri hadir untuk menantang perangkat Laptop besutan Apple yaitu MacBook Air. Asus sendiri memang mengaggap Apple merupakan salah satu kompetitor terberatnya, hal ini dikarenakan kualitas perangkat besutan Apple dan juga popularitas Apple yang tidak bisa dipandang sebelah mata.
Asus ZenBook Flip S hadir dengan bobot hanya 1.1 kg, lebih ringan dibandingkan MacBook Air yang memiliki berat sekitar 1.3 kg. berbalut material aluminium, Layar perangkat Laptop ini juga telah dilengkapi teknologi layar sentuh dengan resolusi HD yang dipadukan dengan prosesor Intel Core i7. Untuk harganya sendiri Asus membanderolnya sebesar Rp 25.3 jutaan.
Untuk serian tertinggi dari Asus ZenBook series adalah Asus ZenBook Pro yang diperkuat dengan kemampuan se[erti Laptop Gaming. Meski hadir dengan performa tinggi Asus tetap membuat Laptop ini cukup ramping dan ringan, dengan tingkat ketebalan sekitar 18.9 mm dan bobot hanya 1.8 kg. Mengusung layar berukuran 15.6 inci, serta hadir juga fitur canggih seperti Fast Charging dan 4 buah speaker. Varian tertinggi ini akan dibanderol 1 TBseharga Rp 26.3 jutaan oleh Asus.
Varian tertinggi dari keenam Laptop ini tentunya hadir dari ROG Series, Laptop Gaming besutan Asus ini memang terkenal dengan kemampuan monster yang selalu hadir bersamanya. Asus ROG GX501 Zephyrus ini diperkuat dengan prosesor Intel Core i7-7700HQ Kaby Lake generasi ketujuhyang dipadukan dengan RAM DDR4 24 GB, kartu grafis nVidia GeForce serta media penyimpanan SSD dengan kapasitas sebesar 1 TB. Laptop “Monster” besutan Asus ini dibanderol dengan harga yang fantastis namun sangat sepadan dengan apa yang hadir berasamanya. Asus ROG GX501 Zephyrus dibanderol dengan harga Rp 50.3 jutaan
Untuk mengetahui informasi menarik lainnya kamu juga bisa langsung mengunjungi link berikut : http://kliknklik.com/