Ternyata harga mahal dan brand premium tidak menjamin produk tersebut benar-benar aman. Di minggu kemarin , sebuah Apple Iphone meledak ketika sedang diperbaiki di toko resmi milik Apple.
Ledakan di toko yang berlokasi di Zurich Swiss tersebut menyebabkan beberapa orang luka-luka dengan kondisi cukup parah. Dan kagetnya , di hari berikutnya hal yang sama juga terjadi.
Kali ini ledakan tersebut terjadi di toko apple resmi kota Valencia Spanyol ketika sedang diperbaiki. Andrew Phan yang merupakan pemilik Iphone 6 merasa penasaran dengan kejadian ledakan Iphone yang terjadi hampir secara bersamaan.
Penyebab Baterai Iphone Meledak
Andrew Phan mengadakan riset mengenai hal itu, dia mencoba melepas baterai yang ditempelkan ke Iphone 6 miliknya dengan selotip/perekat. Kejadian yang aneh terjadi , dimana saat berusaha melepaskan baterai baterai tersebut bengkok dan konslet kemudian menimbulkan percikan api hingga asap.
Melihat hal tersebut Andrew langsung merendam baterainya kedalam air sebelum dikhawatirkan terjadinya ledakan. Peristiwa tersebut diduga olehnya merupakan peristiwa yang sama dengan ledakan Apple Iphone di Zurich dan Valencia.
Dari pihak Apple sendiri belum ada penjelasan resmi mengenai peristiwa yang terjadi di dua kota itu, namun berdasarkan beberapa info Apple memang menyediakan layanan penggantiann baterai iphone versi lama di toko resminya.
Dengan adanya potongan harga layanan penggantian baterai sebesar 29 dollar AS ( sebelumnya 79 dollar AS) , banyak pengguna iphone yang menjadi tertarik mengganti baterai perangkatnya.
Kapan Baterai Iphone Harus Diganti ?
Penurunan kinerja terjadi apabila kondisi baterai perangkat sudah menurun melewati batas tertentu karena umur. Apabila baterai diganti baru, maka kinerja akan kembali seperti semula. Lalu hal apa saja yang menandakan baterai iphone anda harus segera diganti ?
Anda bisa secepatnya mengganti baterai iphone anda apabila hal seperti bentuk baterai yang gemuk atau menggembung, baterai susah untuk di charge dimana persentase baterai tidak bertambah atau bertambah tapi tidak wajar hingga iphone anda sering mati sendiri.
Hal tersebut yang merupakan tanda secepatnya baterai iphone anda harus segera diganti. Namun anda harus tetap hati-hati tentunya dengan adanya kejadian ledakan terkait baterai Iphone .