Teknologi semakin baju, memori SD card 2 sampai 8 GB pun semakin terpinggirkan. Dan sekarang Sandisk, salah satu produsen memory card memamerkan protoipe SD card terbarunya yaitu SDXC Card yang berkapasitas 1 TB.
Prototipe memori kartu ini di pamerkan saat berlangsungnya ajang Photokina 2016 di Colodne, Jerman. Namun perusahaan yang sekarang telah dimiliki WD (Westernd Digital) belum memastikan kapan produk ini dijual secara resmi dan juga blum mengungkapkan harga jual untuk kedepannya.
Dua tahun lalu, Sandisk sukses memproduksi memori dengan ukuran yang lumayan besar, yakni 512 GB. Kartu memori tersebut di pasaran telah di jual dengan banderol sekitar USD 800 atau secara kurs rupiah sekitar Rp. 10 jutaan.
Sedikit informasi bahwa Sandisk memulai produksi di bagian kartu memori pada saat 16 tahun yang lalu, dimana saat itu Sandsik merilis memori yang kapasitasnya hanya 64 MB saja. Dan kali ini di tahun 2016 teknologi sudah semakin maju dan kapasitasnya pun sudah 16 ribu kali lipat di bandingkan pada saat pembuatan kartu memori pertama mereka.
Mengapa sandisk begitu bersikukuh untuk membuat memori yang jauh lebih besar daripada sebelumnya? Di karenakan saat in sedang trend nya video dengan format 4k atau bahkan juga 8k. Dan juga jangan lupa kehadiran video 360 derajat begitu pula dengan video VR (Virtual Reality).
Namun ada saja kelemahan dari produk sebagus apapun, juga dalam memori sebesar 1 TB ini. Resiko kehilangan datanya pun akan semakin lebih besar karena jika memori tersebut rusak atau corrupt karena kurangnya perawatan.Jadi, lebih bijaklah dalam memilih memori hanya untuk seukuran smartphone.