Pada perhelatan Asian Games 2018 Indonesia Cabang Olahraga E-Sports pertama kali diadakan dengan game diantaranya Game Smartphone,PC,Console populer. Clash Royale,PES2018,League of legends, AOV, Starcraft, Hearstone merupakan game yang dipertandingkan.
Kesuksesan pada ajang Asian Games 2018 berdampak positif untuk kembali diikutsertakan dalam SEA Games 2019 yang berlangsung di Manila, Filipina tahun depan. Artinya setiap peraih medali di pertandingan e-Sports akan masuk hitungan mewakili negara.
Game Smartphone
Industri E-Sports
sumber gambar : plarium
Gambar diatas menjelaskan perkembangan E-sports berkembang cukup pesat dan Indonesia menyumbang cukup banyak industri E-sports seperti mengikuti beberapa ajang Internasional baik itu di kawasan Asia Pasifik maupun Dunia.
Untuk pendapatan seorang Atlit E-sports Indonesia rata-rata mampu mengantongi Rp100 juta.bulan dari berbagai sponsor maupun hadiah mengikuti pertandingan. Sebuah gaji yang fantastis mengingat E-sports baru berkembang 5-8 tahun sejak 2010.
Lapangan Pekerjaan Baru
sumber gambar : venturebeat
Industri E-Sports dari berbagai belahan dunia melahirkan ladang pekerjaan baru seperti event organizer khusus perhelatan game dan turnamen yang diadakan dalam level internasional. Ada lagi pekerjaan seperti ahli dalam media dan broadcasting untuk menggarap konten dan suguhan dari game untuk ditampilkan pada khalayak.
Seperti para atlit E-sports yang mulai menekuni profesi sebagai Youtuber dengan merekam segala aktifitas mereka ketika bermain game dan tentunya sudah dipenuhi dengan skill mumpuni untuk kemudian dipublish sehingga menggaet banyak viewers untuk menonton.
E-Sports SEA Games 2019
sumber gambar : rappler
Seiring pengumuman E-sports yang akan dipertandingan dalam ajang multi-event sekelas SEA Games berlangsung di manila Filipina tahun 2019, menjadi daya tarik tersendiri untuk negara besar Asia Tenggara untuk menunjukkan kemampuannya pada cabang olahraga yang baru pertama kali diadakan.
Total ada enam medali emas yang akan diperebutkan di E-Sports, yang terbagi dalam tiga kelompok. Perinciannya dua untuk konsol, dua untuk PC, dan dua untuk mobile. Sejauh ini baru Mobile Legends yang resmi diumumkan sebagai game yang dipertandingkan.
Sedangkan jenis game lainnya baru dibahas sampai 15 Desember 2018. SEA Games 2019 akan resmi di buka pada 30 November 2019 negara besar Asia tenggara patutnya mempersiapkan diri dalam cabang yang satu ini jika tidak ingin kehiangan tahta Juara Umum.
Nah itu tadi klikers gimana Sangat Menarik bukan? Jika klikers sekalian punya hobi bermain game di Smartphone terbaik dan jago, ikuti komunitas dan dari situ biasanya akan tersaring untuk kalian menjadi atlit E-sports yang bisa mewakili negara Indonesia di ajang SEA Games 2019.