Sudah lama sekali Fitbit tidak merilis produk aksesoris terbaru yang kita tahu bahwa brand mereka dikhususkan untuk perangkat wearable semisal untuk fitness tracker. Dan waktu pun menjawab, Fitbit akhirnya akan memperkenalkan perangkat terbarunya demi memperluas jajaran wearable milikinya dengan merilis Fitbit Ace, dimana perangkat ini diperuntungkan untuk anak-anak di usia 8 tahun keatas.
Meski dilabeli dengan perangkat terbaru, namun Fitbit Ace memiliki banyak fitur yang sebenarnya tidak jauh berbeda dengan perangkat Fitbit lainnya. Kemampuannya dapat menghitung tracking langkah, waktu aktivitas serta aktivitas tidur, Fitbit Ace bisa bertahan setidaknya hingga 5 hari untuk melakukan pengisian ulang kembali baterai yang sudah habis.
Kembali lagi pada poin sebelumnya bahwa pihak Fitbit telah mengklaim untuk kehadiran Fitbit Ace ini memang sengaja diperuntukkan bagi anak-anak dalam membangun kehidupan dan aktivitas yang lebih sehat, sekaligus pencegahan bila adanya penurunan tingkat aktivitas yang disarankan oleh para anak-anak ini. Jadi, harapnya bahwa perangkat ini bisa membawa gaya hidup anak-anak lebih sehat secara dini dan lebih aktif untuk di masa mendatang.
Fitbit Ace sendiri pun tentu saja bisa digunakan oleh orang tua dalam hal memantau aktivitas buah hati mereka sehari-hari, seperti mengukur tingkat aktivitas serta berapa lama mereka tidur setiap harinya. Adapun fitur untuk orang tua dimana mereka bisa memilah kontak-kontak mana saja yang diperbolehkan untuk dihubungi si anak dengan bantuan aplikasi yang terpisah.
Namun, akun untuk Ace ini sendiri sayangnya tidak memperbolehkan anak untuk mengakses sesuatu yang berhubungan dengan media social, dimana seharusnya para poengguna bisa share foto atau beberapa kegiatan mereka selama ini dalam sehari.
Uniknya sendiri, aksesoris pintar ini selain untuk memantau kegiatan anak, Fitbit Ace juga akan sedikit “mencolek” si penggunanya untuk bergerak dalam jumlah 250 langkah setiap jamnya dengan vibration tingkat rendah dan singkat. Jika pada saatnya perintah yang diberi oleh perangkat tersebut sudah dilakukan, maka perangkat ini secara otomatis akan memberikan selebrasi melalu pesan singkat dan akan memberikan reward tertentu. Selain itu Fitbit Ace juga memiliki setidaknya 10 watch face.
Untuk harganya sendiri, Fitbit Ace ini direncanakan untuk dijual secara global mulai kuartal 2 tahun 2018 mendatang, dengan harga sekitar USD 99,95, tersedia dalam 2 pilihan warna electric blue dan power purple.