Meski hadir dengan sejumlah pembaharuan, Smartphone besutan perusahaan Apple yaitu iPhone 5 pada September lalu tidak terlihat banyak berbeda dengan iPhone pendahulunya. Bahkan dikabarkan tingkat penjualan Smartphone ini tidak sesuai dengan apa yang diharapkan bahkan menimbulkan rasa kekhawatiran di kalangan investor Apple sehingga sempat menurunkan harga saham Apple sendiri. Apakah Apple kini telah kehilangan daya magisnya seperti saaat dibawahi oleh almarhum Steve Jobs dulu ? ada beberapa alasan yang semakin menunjukan bahwa produk Apple kini tidak mendapatkan banyak respon positif dari publik. Berikut ini adalah beberapa alasannya :
1. iOS mulai membosankan
Semakin meroketnya popularitas Sitem Operasi Android dan munculnya Sistem Operasi Windows Phone 8, seiring dengan itu Sistem Operasi mobile iOS milik Apple pun semakin terlihat tua. Namun Apple pun tidak bisa seenaknya merubah iOS tanpa membuat jutaan pengguna setianya marah dan merasa tidak nyaman.
2. Apple yang sekarang bukan lagi Apple yang dulu
Apple memang berjalan dengan cukup apik dibawah tangan kepemimpinan Tim Cook, namun gaya Apple saat ini terlihat sangat berbeda dengan Apple yang dulu saat pertama muncul. Kini Apple tidak lagi mendikte para konsumennya mengenai barang apa yang seharusnya mereka inginkan, seperti pada masa kepemimpinan Steve Jobs. Sebaliknya, kini Apple cenderung lebih member apa yang diinginkan oleh para konsumennya.
3. Konsumen Muda kini tidak lagi menganggap Apple keren.
Saat ini iPhone sudah banyak digunakan oleh para konsumen dewasa, seiring dengan itu pesona Smartphone tersebut dimata anak muda semakin menurun. Bahkan menurut sebuah survey dari salah satu sumber predikat keren bagi sebuah produk kini sudah beralih dari produk Apple ke perangkat Android dan Windows Phone.
4. Harga produk Apple masih terlalu tinggi untuk banyak orang
Sebagian kesuksesan yang berhasil diraih oleh perusahaan Apple berasal dari ekspansi ke pasar global, tetapi di banyak wilayah dunia harga dari produk – produk Apple masih terlalu tinggi untuk sebagian golongan konsumen. Sementara itu disisi lain para competitor seperti halnya perangkat Android mampu menyusul Apple sambil menawarkan harga yang lebih bersahabat dengan berbagai golongan kosumen.
5. Hilangnya “WoW” Faktor
Wow faktor disini adalah sebuah inovasi atau faktor yang memang benar – benar menggemparkan dan mampu membuat banyak orang berdecak kagum. Misalnya seperti saat iPhone dan ipad pertama kali dihadirkan kepasaran yang langsung mendapatkan respon sangat positif dari berbagai kalangan konsumen dunia.
Belakangan ini Apple seperti kehilangan faktor Wownya ketika meluncurkan sebuah produk baru. Hanya peningkatan – peningkatan kecil saja yang mampu dihadirkan Apple sementara Android kini hadir dengan berbagai inovasi yang cukup pesat.
Untuk emlihat informasi menarik lainnya anda dapat melihatnya langsung disini. Dan untuk mendapatkan penawaran menarik seputar produk – produk Apple dan Smartphone lainnya anda dapat langsung berkunjung ke link berikut : http://kliknklik.com/130-smart-phone