Kembali muncul sebuah bocoran mengenai perangkat Smartphone suksesor Oppo N1. Kali ini muncul sebuah foto render perangkat yang diprediksi merupakan perangkat Oppo N3, namun pada gambar ini memperlihatkan desain yang berbeda dengan bocoran – bocoran sebelumnya. Meski terlihat hadir dengan konsep kamera yang dapat diputar namun secara garis besar desain yang diusungnya terlihat sangat berbeda.
Pada bocoran sebelumnya Oppo N3 ini diprediksi hadir dengan kamera berbentuk sebuah tabung silinder, sedangkan pada bocoran yang dirilis oleh sebuah situs bernama SoyuCincau ini menunjukan desain kamera Oppo N3 berbentuk datar tidak bulat seperti sebelumnya. Pada gambar ini pun diyakini perangkat Smartphone besutan Oppo tersebut nantinya akan mengusung desain unibodi dengan sentuhan warna metalik.
HIngga saat ini masih belum juga muncul konfirmasi resmi terkait perangkat Oppo N3 yang sebenarnya. Perangkat Smartphone penerus Oppo N1 ini rencananya akan diperkenalkan pada tanggal 29 Oktober mendatang pada sebuah acara di singapura.
Untuk mengetahui informasi menarik dan terbaru lainnya dapat anda lihat di Website dan Blog resmi Kliknklik.com, atau anda juga dapat langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/