Seakan tidak ada habisnya mengeluarkan terobosan baru teknologi lini Laptop Gaming Apik dengan makin maraknya desain “ramping”.
Sejumlah pabrikan menawarkan laptop gaming dengan kartu grafis Nvidia GeForce yang makin kesini makin menunjukkan performa apik. Ingin tahu apa saja klikers? cekidot ulasan kami berikut ini!
Laptop Gaming Apik
1.Razer Blade 15
sumber gambar : gadgetmag
Razer Blade 15 merupakan lini laptop gaming terbaik dan selalu masuk nomiasi daftar gadget terbaik di tahun 2018 alasannya karena faktor desain yang selalu mengkedepankan “kuat” dan pemrosesan nya juga “sehat”.
Didesain dengan bodi ramping yang didominasi warna hitam dan corak berwarna hijau yang khas. Untuk urusan dapur pacu ditanami prosesor Intel Core i7 8750H, kartu grafis Nvidia GTX seri Max dan RAM dengan pilihan maksimal 32GB.
- Prosesor : Intel Core i7 generasi ke-8
- RAM : 16 GB atau 32 GB
- Kartu grafis : Nvidia GeForce GTX 1060 atau 1070
- Harga : Rp26 jutaan
2.Alienware M15
sumber gambar : techradar
Alienware menjadi jejeran laptop gaming yang memiliki performa gahar nan mempesona. Namun, selama ini yang menjadi kekurangan itu adalah ukurannya yang cenderung tebal,besar, dan berat. Itu semua berubah semenjak Dell meluncurkan Alienware M15.
Desain laptop Alienware M15 terlihat kokoh dan gagah karena beratnya yang hanya 2,1 kg artinya lebih ringan dibandingkan model terdahulu. Bodinya lebih tipis sekitar 17 persen.
Walaupun ringna dan tipis, Alienware M15 diklaim tidak cepat panas karena didukung teknologi sistem pendingin dengan teknologi Cryo-Tech 2.0 yang menjanjikan suhu laptop tetap “dingin”
- Prosesor : Intel Core i5 atau i7 generasi ke-8
- RAM : 16GB
- Kartu grafis : Nvidia GeForce GTX 1070
- Harga : Rp20 juta
3.Lenovo Legion Y730
sumber gambar : techtoday
Lenovo telah lama bermain dengan dunia gaming terlebih mereka “rajin” memasok produk laptop gaming andalannya untuk bisa diandalkan oleh para atlit e-sport, berkait desain bezelnya juga yang tipis dan membuatnya tampil elegan dan kekinian.
Dibuat dari material aluminium dan dibekali lampu RGB pada area keyboard yang membuatnya tetap menyala meski dalam keadaan gelap, dan lubang pembuang suhu panas, hingga logo Legion di tutup laptop bisa diatur warnanya.
- Prosesor : Intel Core i7
- RAM : 16GB
- Kartu grafis : Nvidia GeForce
- Harga : Rp16,7juta
4.MSI GS65 Gaming Top!
sumber gambar : laptopmag
MSI GS65 dengan fitur Stealth Thin dengan desain ideal merupakan salah satu model yang patut untuk diandalkan untuk kebutuhan gaming kamu klikers! balutan warna hitam dan eksen emas membuatnya terlihat lebih elegan dan jauh dari kata sederhana.
Tampang ciamik dapur pacu pun apik, spesifikasi MSI GS65 cukup memukau, MSI telah menanamkan prosesor Intel Core i7 generasi ke-8 dan kartu grafis Nvidia GeForce
- Prosesor : Intel Core i7
- RAM : 32GB
- Kartu Grafis : Nvidia GeForce GTX 1060
- Harga : Rp35 juta
5.Lenovo Y530
sumber gambar : laptopmag
Bersaudara dengan seri Y730 lenovo menawarkan Laptop Gaming Apik dan desain yang serupa layaknya “kakak-beradik” laptop gaming ciamik ini berbahan plastik dan tanpa lampu RGB. Namun lampu yang tersemat di laptop ini bersifat statis dan hanya memantulkan cahaya putih.
Yang membedakan dengan saudaranya ialah layout keyboard, meski tidak setangguh dengan tombol Y730, Legion Y630 dilengkapi tambahan tombol numerik di sisi kanan keyboard, layout ini membuatnya cocok digunakan untuk bermain maupun bekerja.
- Prosesor : Intel Core i5
- RAM : 32 GB
- Kartu grafis : Nvidia GeForce GTX 1050
- Harga : Rp14 juta
Bersiaplah menyambut januari 2019 penuh ceria di kliknklik karena promo januari sudah berlangsung hari ini 21 januari hingga 31 januari 2019. Jangan sampai ketinggalan promonya ya klikers!