Perusahaan asal China, yaitu Xiaomi sepertinya tak gentar memberikan sindiran kepada perusahaan asal Cupertino yaitu Apple, setelah beberapa minggu yang lalu merilis bundle Xiaomi XR, XS dan XS Max untuk menyindir ponsel terbaru dari Apple yaitu iPhone seri X yang memiliki harga yang selangit itu.
Baru-baru ini, Xiaomi baru saja mengeluarkan produk yang cukup menyita perhatian orang-orang khususnya di China, yaitu Xiaomi AirDots. Earphone ini memiliki nama yang hampir sama dengan AirPods pabrikan Apple, penggunaan kata”Air” dan huruf kapital “D” pada tengah nama nya pun nyaris menyerupai produk Apple AirPods.
Namun, apa kelebihan dari AirDots ini? Apakah bisa menyaingi earphone pabrikan Apple itu?
Dilihat dari segi tampilan, AirDots ini memiliki tampilan yang lebih tebal dibanding AirPods, terlihat lebih berisi dengan silikon peredam suara untuk telinga, berbeda dengan AirPods yang memiliki tampilan yang lebih slim.
Untuk fiturnya, AirDots ini memiliki kemiripan juga dengan AirPods milik Apple. AirDots dibekali dengan kontrol sentuh fisik dan fitur pengisian melalui case yang simpel dan mendukung konektivitas Bluetooth 5.0 didalamnya.
Ketahanan baterai AirDots ini diklaim bisa bertahan hingga 4 jam untuk playback stereo, dengan melakukan pengisian baterai, AirDots bisa bertahan hingga 12 jam.
Untuk yang penasaran dengan harga dari Xiaomi AirDots, Earphone ini dibandrol dengan harga $30 atau sekitar Rp437 ribuan, tentu memiliki harga yang sangat jauh dengan Apple AirPods yang memiliki harga $160 atau sekitar Rp2,3 jutaan dan memiliki harga lebih murah juga dari earphone wireless pabrikan Oppo, seperti O-Free yang dijual dengan harga $100 atau sekitar Rp1,4 jutaan.tentunya AirDots ini memiliki harga yang cocok banget buat yang ingin memiliki earphone wireless dengan harga yang cukup terjangkau.
Namun, AirDots ini baru tersedia hanya untuk pemesanan di wilayah China dan belum ada kabar untuk penjualan di negara lain, yang pastinya kita tunggu juga kehadirannya di Indonesia. So kita tunggu saja kabar terbaru dari Xiaomi AirDots ini ya guys!
Do you know guys …. di store kita banyak banget Aksesoris smartphone yang dijual dengan harga terjangkau dan varian terlengkap lhoo. Selain toko online kita juga ada toko non online dengan cabang yang tersebar di lebih dari 5 kota besar di Indonesia. Ada pilihan metode pembayaran dan pengiriman yang bisa kalian pilih mulai dari transfer bank, kartu kredit, Indomaret, JNE, COD, hingga pick up in store. Buruan kunjungi kliknklik.com.