Kabar terhangat dari dunia teknologi baru – baru ini adalah peluncuran smartphone terbaru dari perusahaan raksasa Apple yaitu seri Apple iPhone XS dan XS Max.
Apple sepertinya ingin memberikan kejutan terbaru penerus iPhone X dengan beberapa perubahan yang terlihat pada iPhone generasi terbaru ini.
Salah satu perbedaan iPhone XS dari pendahulunya adalah ukuran layar yakni 5,8 inch yang lebih kecil dari iPhone 8 Plus, dan iPhone XS Max memiliki layar 6,5 inch yang lebih besar dari Samsung Galaxy Note 9 sekalipun.
Perbedaan lain dari iPhone terbaru ini dilihat dari layar yang punya dynamic range lebih besar, peningkatan kecepatan pada Face ID dan speaker stereo nya. CEO Apple Tim Cook mengklaim bahwa iphone XS dan XS Max adalah iPhone paling canggih yang pernah dibuat oleh Apple.
Soal kamera, kedua iPhone terbaru ini memiliki sistem kamera baru, masih menggunakan kamera belakang seperti iPhone X yaitu dengan dual kamera 12 megapixel dengan lensa lebar dan lensa tele yang lengkap dengan optical image stabilization dengan kinerja lebih baik dan lebih kencang dengan fitur terbaru nya yaitu Smart HDR.
Kamera depannya pun memiliki performa yang lebih bagus, Kelebihannya adalah dengan teknologi terbarunya, kedua kamera tersebut akan memiliki performa lebih tinggi pada saat kondisi kurang cahaya.
Dan ini salah satu fitur yang menarik dari iPhone XS dan XS Max yang sebelumnya belum pernah ada pada iPhone generasi sebelumnya , yaitu dukungan dualSIM yang aktif secara bersamaan, terdiri dari kartu SIM fisik, dan e-SIM yang bisa kalian gunakan.
Untuk harga dari iPhone XS dibandrol dengan harga mulai dari US$ 999 atau sekitar Rp14.8 juta dan iPhone XS Max mulai dari US$ 1099 atau sekitar Rp16.2 jutaan. Keduanya mulai tersedia pada 21 September mendatang.
Do you know guys …. di store kita banyak banget produk Apple iPhone yang dijual dengan harga terjangkau dan varian terlengkap lhoo. Selain toko online kita juga ada toko non online dengan cabang yang tersebar di lebih dari 5 kota besar di Indonesia. Ada pilihan metode pembayaran dan pengiriman yang bisa kalian pilih mulai dari transfer bank, kartu kredit, Indomaret, JNE, COD, hingga pick up in store. Buruan kunjungi kliknklik.com.