Emulator adalah salah satu aplikasi atau media yang membuat kamu bisa melakukan banyak hal yang tidak bisa kamu lakukan di Android, misalnya kamu bisa bermain game Android dengan menggunakan mouse dan keyboard dengan layar yang besar pada PC atau laptop, kalian bisa dengan puas bermain tentunya. Selain itu ada beberapa hal unik yang bisa kamu temui pada emulator ini.
Kalian bisa pamer ke teman-teman yang masih awam yang belum tahu kalau kalian bisa bermain game Android di laptop atau PC lewat emulator guys, banyak emulator yang bisa kamu cari dan download di internet secara gratis.
Disini saya akan memberi tau kalian 8 emulator Android terbaik untuk PC 2018 yang tentunya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Langsung aja ya guys baca artikel ini sampai beres.
Berikut 8 emulator Android terbaik yang wajib kalian ketahui :
- BlueStacks
BlueStacks sudah menjadi emulator yang banyak digunakan sejak dulu, termasuk saya juga pernah menggunakan emulator ini saat lagi rame-rame nya main COC (Clash Of Clans).
BlueStacks merupakan aplikasi gratis yang bisa kalian jalankan di PC atau laptop kalian dengan minimal RAM 2GB dan bersistem operasi Windows (Windows XP, 7, 8, dll) dan Macintosh. BlueStacks ini dibuat pada tahun 2009 oleh Rosen Sharma. Dengan menggunakan BlueStacks kalian bisa memainkan game android favorit di PC atau laptop kalian. BlueStacks memiliki beberapa versi diantaranya BlueStacks 2 dan yang paling terbaru adalah BlueStacks 3 yang memiliki pengembangan terbaru yang memiliki banyak kelebihan dari segi performa dan pengalamannya.
- Andy
Andy merupakan Software emulator Android gratis dan termasuk emulator terbaik karena pengguna mendapatkan storage yang tak terbatas, sehingga kalian bisa bebas bermain game dengan penyimpanan yang luas. fitur terbaik dari Andy emulator adalah ringan digunakan untuk sinkronisasi dari smartphone ke PC atau sebaliknya, mendukung untuk notebook atau laptop kamu yang bersistem operasi Windows & Mac dan memiliki kelebihan yaitu bisa mendownload dari PC dan dapat langsung diambil di Andy OS. Ukuran aplikasi ini sekitar 481MB. So, buat kamu yang punya kuota banyak atau lagi nebeng wifi di kantor orang mending langsung download Andy Emulator ini guys.
- MEmu
MEmu adalah salah satu emulator Android terbik yang sudah mendukung berbagai versi Android dari mulai Jelly Bean, Kit Kat, dan Lollipop, memiliki banyak kelebihan yang diantaranya adalah mendukung penuh pada chipset Intel maupun AMD, sehingga saat kamu bermain game atau menjalankan aplikasi Android kamu bisa lancar tanpa ngelag sekalipun.
- Nox
Selanjutnya ada salah satu aplikasi emulator Android terbaik tahun 2018 yaitu Nox, Nox memiliki banyak kelebihan yang bisa kalian temui diantaranya kalian bisa menjalankan aplikasi atau bermain game Android di PC atau laptop kalian dengan menggunakan keyboard dan mouse, dan jika ingin lebih puas bermain game Moba analog atau Mobile Legends 😀 kalian bisa menggunakan joystick yang kalian miliki. Tentunya aplikasi ini gratis dan bisa kalian download saja langsung di web nya guys.
- AMIDuOS
Di urutan kelima, ada salah satu emulator Android terbaik yang bisa kalian instal di PC atau laptop kalian yaitu AMIDuOS. Aplikasi ini memiliki hampir lebih dari 150 juta pengguna di lebih dari 150 negara dan 20 bahasa yang berbeda. Nox berkomitmen untuk menyediakan solusi digital terbaik untuk para pengguna nya. Kalian bisa menggunakan keyboard dan mouse pada APK game dan aplikasi dengan mapping tombol yang mudah, serta kemudahan akses untuk berbagai fungsi seperti lokasi, setelan volume dan banyak lagi kelebihan yang bisa kalian temui di aplikasi ini.
- Tencent Gaming Buddy
Emulator terbaik yang wajib kalian ketahui selanjutnya adalah Tencent Gaming Buddy. Merupakan salah satu emulator istimewa karena Tencent Gaming Buddy ini merupakan emulator yang dirilis oleh sang developer game PUBG Mobile yakni Tencent. Emulator ini dirancang secara khusus untuk kalian yang ingin bermain PUBG Mobile di PC atau laptop kalian dengan menggunakan keyboard dan mouse. Pengaturan dan penggunaannya sangat mudah sehingga emulator ini bisa kalian gunakan pada PC atau laptop dengan spesifikasi yang pas-pasan sekalipun. Meskipun saat ini Tencent Gaming Buddy masih berada dalam tahap publik beta, tapi performa nya tidak usah kalian ragukan deh, buat kalian yang ingin bermain PUBG di laptop kalian mending buruan download Tencent Gaming Buddy ini deh guys.
- XePlayer
Emulator Android terbaik selanjutnya adalah XePlayer, emulator ini dibuat untuk kalian yang ingin bermain game Android di PC atau laptop kalian, kalian bisa bermain game Android dengan menggunakan mouse dan keyboard pada PC atau laptop kalian. Emulator ini kompitabel dengan hampir semua aplikasi dan game Android favorit kalian. Akan tetapi untuk menjalankan emulator XePlayer ini membutuhkan PC atau spesifikasi tinggi agar performa nya maksimal.
- Android Studio
Terakhir dari artikel 8 Emulator Android terbaik tahun 2018 yang perlu kalian ketahui ada salah satu emulator buat kalian yang suka ulik mengulik atau mengotak atik Android kalian. Adalah Android Studio yang mendapat lisensi langsung dari Google sehingga cocok sekali buat kalian para developer. kalian bisa leluasa dalam mengatur pemrograman dari aplikasi emulator ini.
Semua aplikasi diatas bisa kalian download secara gratis dan bisa langsung kalian instal di PC atau laptop kalian.
Do you know guys …. di store kita banyak banget produk Notebook dan Smartphone yang dijual dengan harga terjangkau dan varian terlengkap lhoo. Selain toko online kita juga ada toko non online dengan cabang yang tersebar di lebih dari 5 kota besar di Indonesia. Ada pilihan metode pembayaran dan pengiriman yang bisa kalian pilih mulai dari transfer bank, kartu kredit, Indomaret, JNE, COD, hingga pick up in store. Buruan kunjungi kliknklik.com.