Tips Mengatur Kamera Digital Terbaru Kamu Agar Lebih Maksimal

Tips Mengatur Kamera Digital Terbaru Kamu Agar Lebih Maksimal

|

Ketika Kamu membeli Kamera Digital baru, baik itu model Mirrorless atau pun model DSLR. Hal yang pertama kali kamu lakukan sebelum benar-benar menggunakan Kamera tersebut tentunya adalah melakukan berbagai persiapan yang salah satunya adalah melakukan beberapa pengaturan settingan pada Kamera Digital tersebut.

Lalu settingan seperti apa saja yang harus kamu lakukan, berikut ini adalah beberapa tips untuk mempermudah kamu dalam mengatur Kamera baru milikmu.

  • Kartu Memori

Setelah membeli Kamera Digital terbaru, langsung masukan kartu memori ke perangkat Kamera tersebut. kemudian format kartu memori tersebut dengan format sesuai dengan manajemen file yang ditentukan oleh masing-masing Kamera. Karena untuk beberapa Kamera format yang digunakan berbeda.

Cara mudahnya adalah dengan masuk ke menu utama Kamera, kemudian cari perintah format. Seperti misalnya pada Kamera Nikon D5500 kamu tinggal masuk ke Menu -> Setup Menu -> Format. Sementara pada Kamera Fuji X-E2 dengan cara tekan Menu OK -> geser ke bawah di Setup Menu 3 -> Format.

  • Tentukan Ukuran Dan Kualitas Gambar

Setelah melakukan format pada media penyimpanan sekarang kamu bisa menentukan ukuran dan kualitas gambar yang bisa kamu hasilkan. Gunakan format JPEG dengan kualitas tertinggi (Extra Fine atau Highest Quality) dengan ukuran file Large. Kualitas ini merupakan rekomendasi untuk gambar berkualitas maksimal.

Atau kamu juga bisa menggunakan format RAW yang mampu menyimpan informasi foto yang lebih banyak. Akan tetapi sebelum menggunakan format ini pastikan kamu memang paham perbeda antara format JPEG vs RAW. Saat memakai format RAW.

  • ISO

Kemudian setelah itu beralih ke pengaturan ISO. Pengaturan ini pada kamera menentukan berapa banyak cahaya ruang yang dibutuhkan oleh Kamera untuk memproduksi foto.

ISO tinggi seperti 6400 akan berguna ketika kamu memotret di tempat dengan cahaya yang remang namun beresiko menghasilkan foto dengan noise. Sementara yang ISO rendah seperti 100 atau 200 menghasilkan foto tanpa noise yang lebih jernih dan dengan kualitas yang lebih baik namun membuat foto yang dihasilkan rentan blur ketika memotret di dalam ruangan.

Kamu juga bisa memilih setelan ISO Auto untuk settingan terbaik.

  • White Balance

Kemudian ke pengaturan White Balance. Setelan white balance pada Kamera akan memengaruhi akurasi warna pada foto yang dihasilkan. warna kulit atau warna baju mungkin akan tampak terlihat aneh saat Kamera menggunakan white balance yang tidak pas.

  • Metering

Lalu Setelan metering menentukan bagaimana Kamera mampu mengukur cahaya yang dipantulkan objek lalu bagaimana Kamera ini dapat menghasilkan kombinasi shutter speed dan bukaan lensa yang sesuai hasil pengukuran tadi.

Kamu bisa menggunakan mode metering Evaluative (Canon) atau Matrik (Nikon). Setelah terbiasa kamu bisa menggunakan mode metering manual untuk memaksimalkan hasil gambar.

  • Fokus

Mencari  fokus bisa dilakukan dengan sistem autofokus yang tersedia di perangkat Kamera atau secara manual dengan memutar cincin fokus pada lensa.

Memanfaatkan sistem autofokus (AF) Kamera dan gunakan mode Single AF (One Shot AF atau Single Area AF) merupakan pilihan paling baik. Dalam mode ini, lensa akan mengunci fokus pada satu titik yang telah kamu tentukan tombol shutter ditekan separuh. Gunakan titik tengah fokus dan mulailah berlatih agar tangan kamu lebih terbiasa mengubah-ubah titik fokus.

  • Driver Mode

Drive mode pada Kamera ini menentukan kecepatan Kamera dalam mengambil eksposure. Mode Single Shot cocok dipakai pada banyak kondisi pemotretan dan objek foto sehari-hari. Dalam mode ini, setiap kali kiamu memencet penuh tombol shutter, baru Kamera akan mengambil foto.

Mode lain yang tersedia adalah Continuous Mode, yang sering digunakan ketika memotret objek bergerak. Kamera akan terus menerus mengambil foto begitu tombol shutter tertekan secara penuh. Ada juga mode Delay atau Remote yang bisa digunakan dalam kondisi lain.

Itu dia tadi beberapa settingan atau pengaturan yang bisa diperhatikan agar Kamera Digital terbaru milik kamu siap digunakan secara maksimal.

Do you know guys …. di store kita banyak banget produk Kamera Canon yang dijual dengan harga terjangkau dan varian terlengkap lhoo. Selain toko online kita juga ada toko non online dengan cabang yang tersebar di lebih dari 5 kota besar di Indonesia. Ada pilihan metode pembayaran dan pengiriman yang bisa kalian pilih mulai dari transfer bank, kartu kredit, Indomaret, JNE, COD, hingga pick up in store. Buruan kunjungi kliknklik.com.

kliknklik

See all posts

Leave a Reply


slot 10k




  • Kami selalu berusaha untuk mencantumkan harga yang terbaru. Namun harga bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya dikarenakan kurs, stok distributor dan hal-hal lain. Untuk mendapatkan harga terakhir, kami sarankan untuk kontak kami melalui Whatsapp CS Kliknklik.

  • Kami berusaha semaksimal mungkin untuk menyakinkan ketepatan seluruh informasi yang dimuat. Namun, tidak menjamin dengan segala hormat akan ketepatan data tersebut, termasuk spesifikasi produknya maupun editorial.Setiap produk yang dibeli mendapatkan garansi penuh dari kami dengan jangka waktu berbeda tergantung produknya. Umumnya semua barang bergaransi minimal 12 bulan baik part maupun jasanya.

  • Konfirmasi CS Whatsapp Kliknklik dan silahkan kirim kembali produk yang rusak kepada kami.Barang yang telah dibeli tidak dapat dikembalikan atau ditukar dengan barang lain, kecuali ada perjanjian tertulis terlebih dahulu.Harga dapat berubah sewaktu-waktu dan pihak kliknklik dapat membatalkan order apabila dianggap tidak sesuai akibat kesalahan informasi pada produk mencakup spesifikasi dan harga.
  • Barang akan segera kami proses setelah kami menerima konfirmasi pembayaran dan dibutuhkan waktu maksimal 1×24 jam hari kerja untuk mengecek dana yang telah anda transfer ke rekening kami.

  • Untuk proses pengiriman barang, pengiriman akan dilaksanakan dalam waktu paling lambat 2×24 jam hari kerja setelah Whatsapp konfirmasi transferan masuk dikirim dan proses pengecekan dana yang anda transfer selesai.

  • Kami akan memberitahukan resi pengiriman, bila produk pesanan Anda sudah terkirim, melalui whatsapp official Kliknklik.

  • Sesuai dengan syarat dan ketentuan agen pengiriman, biaya kirim termasuk tarif regular dan tidak termasuk asuransi. Jika anda ingin mengasuransikan barang dari kerusakan atau kehilangan dalam perjalanan, harap kontak kami melalu Whatsapp CS Kliknklik untuk kuotasi detail.

  • Bila Anda menginginkan pengiriman menggunakan jasa ekspedisi yang lain, kami bisa kirimkan ke perwakilan ekspedisi tersebut yang ada di Jakarta.

  • Pengiriman ke perwakilan ekspedisi mungkin terkena biaya tambahan, tergantung dari lokasi.Info lebih lengkap hubungi Whatsapp CS Kliknklik.
  • Untuk proses refund, refund tidak bisa dilakukan bila kesalahan terjadi bukan dari pihak Kliknklik. Sedangkan untuk proses pengembalian refund, proses refund akan dilakukan dalam waktu maksimal 2×24 jam.

  • Dengan telah melakukan order di kliknklik.com, maka anda kami anggap telah menyetujui syarat dan ketentuan diatas.

  • Ada pertanyaan? Silahkan hubungi kami melalui CS Whatsapp Kliknklik.