Laptop Asus sangat serius mengembangkan varian seri andalannya. Terbukti pada tahun yang lalu perusahaan tersebut menambah produk terbaru pada varian Zenbook mereka, yaitu Asus Zenbook UX410UQ. Banyak perbaikan diberbagai sektor pada varian seri terbaru ini yang menjadi sorotan pada saat peluncurannya dulu. Walau bukan bagian dari laptop yang diperkenalkan di acara The Edge of Beyond, tetapi spesifikasinya sama sekali tidak bisa dianggap remeh.
Preview Asus Zenbook UX410UQ
Asus Zenbook UX410UQ sendiri sudah dibekali dengan teknologi NanoEdge Display yang menawarkan bezel yang sangat tipis dengan Screen to body ratio mencapai 80%. Maka dari itu, Asus Zenbook UX410UQ ini mengusung layar 14 inci yang menggunakan bodi laptop 13 inci. Balutan alumunium yang kokoh dan solid dengan lid cover bertekstur membuat desain laptop ini menjadi elegan.
Untuk ketersediaan warna sendiri, Asus Zenbook UX410UQ terdiri dari empat varian warna yaitu Royal Blue, Rose Gold, Quartz Gray dan Shimmer Gold. Ditanamkan juga speaker stereo dengan sertifikasi Harman Kardon yang didukung teknologi ICEpower dan Asus SonicMaster untuk meningkatkan pengalaman multimedia penggunanya.
Spesifikasi Dapur Pacu
Jenis layar yang dipakai laptop besutan Asus ini adalah IPS LCD dengan LED backlight beresolusi Full HD 1920 x 1080 Piksel yang diklaim memiliki spektrum warna 100% RGB, 74 % AdobeRGB, dan 72 % NTSC color gamut. Dengan layar berukuran 14 inci dan bodi laptop 13 inci membuat laptop ini sangat di rekomendasikan untuk pengguna yang mempunyai mobilitas tinggi.
Untuk dapur pacunya sendiri, Asus Zenbook UX410UQ mengandalkan kekuatan dari prosesor Intel Core i7-7500U generasi Kaby lake terbaru dual-core yang mempunyai kecepatan standar 2,7 GHz dan TurboBoots hingga 3,5 GHz. Laptop ini juga dibekali dengan RAM sebesar 16 GB berjenis DDR4 2133MHz on-board.
Grafis Dan fitur
Sisi grafis sendiri sepertinya Asus tidak main-main dalam menggarap laptop ini. itu terbukti dengan duet maut Intel HD Graphics 620 yang dipasangkan dengan grafis disktrit NVIDIA GeForce GT 940MX. GPU nya sendiri menggunakan Intel HD Graphics 620 yang mengusung 24 Execution Unit (Eus) dengan kecepatan 300 hingga 1050MHz yang jelas memberi peningkatan peforma grafis dari pada seri Zenbook sebelumnya.
Asus sendiri mengklaim bahwa varian Zenbook ini mempunyai baterai yang mampu bertahan hingga 9 jam penggunaan normal. Itu dikarenakan dukungan baterai mumpuni dengan kapasitas 3 Cells 50 Whrs Battery. Pada sektor media penyimpanan, Asus Zenbook UX410UQ dibekali dengan media penyimpanan berkecepatan tinggi , yaitu SSD berkapasitas 512GB untuk menampung data pengguna dan proses booting cepat.
Port konektivitas pada laptop ini pun cukup lengkap dengan mengandalkan Bluetooth, WiFi, port USB 3.0, Port USB Type-C, Port USB 2.0, Port Combo Audio, Port HDMI dan Card Reader. Tidak ketinggalan juga fitur canggih untuk keamanan yang terdapat pada laptop ini yaitu FingerPrint Sensor atau sensor sidik jari pada sudut kanan atas Touchpad.
Harga Asus Zenbook UX410UQ
Harga Asus Zenbook UX410UQ sendiri dibanderol 15,5 jutaan. Sangat layak untuk dibeli dengan fitur dan spesifikasi yang ditawarkan harga tersebut sangat sebanding. Do you know guys …. di store kita banyak banget produk Asus yang dijual dengan harga terjangkau dan varian terlengkap lhoo. Selain toko online kita juga ada toko non online dengan cabang yang tersebar di lebih dari 5 kota besar di Indonesia. Ada pilihan metode pembayaran dan pengiriman yang bisa kalian pilih mulai dari transfer bank, kartu kredit, Indomaret, JNE, COD, hingga pick up in store. Buruan kunjungi kliknklik.com.