Aksesoris terbaru smartphone Motorola memang unik. Itu dikarenakan semenjak lahirnya Motorola Moto Z Serius yang tercipta sebagai perangkat smartphone yang inovatif, sang produsen perangkat tersebut leluncurkan aksesoris pendukungnya yang dinamakan Moto Mods. Beberapa waktu lalu Motorola bekerja sama dengan JBL meluncurkan JBL Speaker Mods yang digunakan untuk meningkatkan kualitas output audio dari smartphone Moto Z play serius milik penggunanya.
Preview
Mengapa disebut sebagai JBL Speaker Mods? , itu dikarenakan aksesoris terbaru ini memiliki desain yang tidak jauh berbeda dengan Moto Mods Style Shells. Stereo speaker Moto Mods ini akan dilengkapi oleh cincin unik yang terbuat dari logam pada bagian belakang yang beguna untuk penyangga smartphone tersebut. Tidak hanya itu saja, Stereo speaker Moto Mods ini akan tersedia dalam tiga warna berbeda yaitu biru , merah, dan hitam.
Kehadiran JBL Speaker Mods ini akan bersaing langsung dengan speaker JBL Soundboost 2 dan keduanya memiliki beberapa aspek fitur yang sama. Seperti desain tahan percikan air hingga kualitas output audio yang powerful.
Spesifikasi Dan Performa
Dalam Mods ini terdapat dua driver tiga watt dan dapat memberikan daya tambahan hingga 1000mAh diklaim mampu bertahan hingga 10 jam pemakaian, dan juga dengan suara stereo yang sangat kuat hentakannya dan dentuman yang akan sangat nyaman didengarkan.
Seperti modul Moto Mods lainnya, pengguna cukup menempelkan mods tersebut ke bekalang smartphone keluarga Moto Z dan output suara dari smartphone akan otomatis dialihkan ke JBL Speaker Mods ini. Speaker yang terdapat pada Mods ini ada dua buah.
Secara umum dapat menghasilkan suara dengan volume lebih keras dan jernih dibandingkan speaker internal Moto Z. Demikian pula dengan suara yang dihasilkan juga meningkat cukup drastis. Mods ini juga hadir dengan stand khusus.
JBL Speaker Mods ini dilengkapi dengan port USB Type C untuk mengisi ulang daya baterainya. Port itu diletakan di sini yang bersentuhan dengan bodi Moto Z, sehingga saat digunakan untuk mendengarkan musik sekaligus mengisi daya baterai mods tersebut.
Harga JBL Speaker Mods
Harga Aksesoris terbaru untuk Seri smartphone Moto Z ini dibanderol sekitar 1,7 jutaan. Lenovo sendiri berharap dengan hadirnya mods tersebut memberikan pilihan varian memaksimalkan smartphone seri Moto Z mereka.
Dapatkan informasi mendalam seputar aksesoris terbaru smartphone dan juga promo maret 2018 untuk gadget trending masa kini dengan harga miring hanya KLIKNKLIK.