Resmi Dirilis, Ini Dia Spesifikasi & Harga Handphone Xiaomi Redmi 5 Series Di Indonesia

Resmi Dirilis, Ini Dia Spesifikasi & Harga Handphone Xiaomi Redmi 5 Series Di Indonesia

||

Handphone Xiaomi Redmi 5 Akhirnya telah resmi diperkenalkan untuk pasar Indonesia. Saat ini Xiaomi memang sedang memperkuat jajaran produk entry-level andalannya seperti Redmi 5A dan Redmi 5A Prime. Perilisan perangkat Handphone Xiaomi ini memang sudah ramai diperbincangkan ditambah dengan beredarnya teaser dengan tagline #5ebentarlagi.

Handphone Xiaomi Redmi 5

Handphone Redmi 5

Handphone Xiaomi Redmi 5 sendiri hadir dengan dibekali layar full screen dengan desain bezel yang sangat tipis untuk perangkat di kelasnya. Redmi 5 ini diharapkan mampu menarik perhatian para pengguna dan meneruskan kesuksesan dari seri Redmi 4X.

Spesifikasi yang ditawarkan oleh Handphone Xiaomi Redmi 5 ini bisa dibilang cukup mumpuni dan bisa bersaing dengan berbagai perangkat lain kelasnya. Mengusung panel layar sentuh IPS dengan aspek rasio 18:9 berukuran 5,7 inci dengan resolusi HD+. Tidak hanya itu, Redmi 5 ini juga telah berbasis sistem operasi Androdi 7.1.2 Nougat dengan antarmuka MIUI 9.

Performa Xiaomi Redmi 5 ini cukup bisa diandalkan dengan dukungan prosesor octa-core dari chipset Qualcomm Snapdragon 450 yang mampu bekerja dengan kecepatan 1,8GHz. Yang dipadukan dengan pilihan memori RAM sebesar 3GB atau 4GB serta kapasitas penyimpanan internal sebesar 16 GB atau 32 GB.

Beralih ke segmen Kamera yang menjadi salah satu keunggulan Xiaomi Redmi 5 dibandingkan dengan para pendahulunya. Handphone ini dibekali dengan kamera utama berkekuatan 12 megapiksel yang menggunakan sensor berukuran besar, sehingga mampu bekerja dengan maksimal meski dalam kondisi low-light. Serta tak lupa hadir juga fitur LED Flash untuk memaksimalkan pencahayaan ketika memotret pada kondisi minim cahaya. Kemampuan selfie Redmi 5 ini juga cukup lumayan dengan sensor kamera depan sebesar 5 megapiksel yang juga dilengkapi dengan LED Selfie light. Dan bagi kamu yang memang gemar mengambil gambar selfie, kamera depan dari Redmi 5 ini juga telah dilengkapid engan teknologi Beautify 3.0, yang dapat memaksimalkan hasil selfie kamu.

Hadir juga berbagai fitur pelengkap lainnya seperti sensor pemindai sidik jari yang berada di bagian bawah kamera utama. Cover belakangnya terbuat dari material metal berkualitas tinggi yang tidak akan meninggalkan bekas sidik jari ketika di sentuh oleh para penggunanya. Ditenagai dengan baterai berkapasitas 3300 mAh yang diklaim dapat digunakan bermain game selama 8 jam nonstop.

Handphone XIaomi Redmi 5 Plus

Handphone Xioami Redmi 5 Plus

Dan ternyata bukan hanya Handphone Xiaomi Redmi 5 saja yang diperkenalkan pada hari ini. Hadir juga Xiaomi Redmi 5 Plus yang hadir dengan desain super menawan dan kemampuan kelas atas. Mengusung body dengan material metal premium, konsep desain yang dimiliki oleh Redmi 5 Plus memang tidak jauh berbeda dengan perangkat pendahulunya. Hanya saja Redmi 5 Plus ini memiliki ukuran yang lebih tipis dan lebih ringan tentunya.

Handphone terbaru dari Xiaomi ini hadir dengan layar berukuran 5.99 inci dengan resolusi FullHD+ dan memiliki aspek ratio 18:9. Meski mengusung layar yang lebih luas, ukuran Handphone Redmi 5 Pro ini tetap sama layaknya perangkat Handphone berlayar 5.5 inci.

Untuk performanya Redmi 5 Plus mengusung chipset Octa-Core Qualcomm Snapdragon 625, dengan teknologi 14nm FINFET. Chipset ini diklaim akan lebih hemat daya dan juga mampu memberikan kinerja yang jauh lebih maksimal. Dan akan ditenagai oleh baterai berkapasitar 4000 mAh. Serta akan didukung oleh RAM sebesar 3 GB atau 4 GB yang dipadukan dengan kapasitas penyimpanan internal sebesar 32 GB atau 64 GB.

Untuk spesifikasi lainnya antara Handphone Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 Plus tidak terlalu jauh berbeda. Berbicara soal Harga Handphone- Handphone terbaru dari Xiaomi ini, untuk Xiaomi Redmi 5 varian 2GB + 16GB akan dibanderol dengan harga Rp 1.6 jutaan. Sedangkan untuk Redmi 5 varian 3GB + 32 GB akan dibanderol dengan harga Rp 1.8 jutaan. Sementara itu untuk Harga Handphone Xiaomi Redmi 5 Plus varian 3GB + 32 GB akan dibanderol seharga Rp 2.1 jutaan. Dan untuk Redmi 5 Plus varian 4GB + 64GB dibanderol seharga Rp 2.6 jutaan.

Bagaimana tertarik untuk memiliki salah satu dari Handphon- Handphone terbaru besutan Xiaomi ini. Kedua Handphone Xiaomi generasi terbaru ini akan mulai dijual pada 22 Februari me 2018 mendatang. Untuk mengetahui infromasi menarik lainnya kamu juga bisa langsung mengunjungi website kliknklik.com.

kliknklik

See all posts

Leave a Reply


slot 10k




  • Kami selalu berusaha untuk mencantumkan harga yang terbaru. Namun harga bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya dikarenakan kurs, stok distributor dan hal-hal lain. Untuk mendapatkan harga terakhir, kami sarankan untuk kontak kami melalui Whatsapp CS Kliknklik.

  • Kami berusaha semaksimal mungkin untuk menyakinkan ketepatan seluruh informasi yang dimuat. Namun, tidak menjamin dengan segala hormat akan ketepatan data tersebut, termasuk spesifikasi produknya maupun editorial.Setiap produk yang dibeli mendapatkan garansi penuh dari kami dengan jangka waktu berbeda tergantung produknya. Umumnya semua barang bergaransi minimal 12 bulan baik part maupun jasanya.

  • Konfirmasi CS Whatsapp Kliknklik dan silahkan kirim kembali produk yang rusak kepada kami.Barang yang telah dibeli tidak dapat dikembalikan atau ditukar dengan barang lain, kecuali ada perjanjian tertulis terlebih dahulu.Harga dapat berubah sewaktu-waktu dan pihak kliknklik dapat membatalkan order apabila dianggap tidak sesuai akibat kesalahan informasi pada produk mencakup spesifikasi dan harga.
  • Barang akan segera kami proses setelah kami menerima konfirmasi pembayaran dan dibutuhkan waktu maksimal 1×24 jam hari kerja untuk mengecek dana yang telah anda transfer ke rekening kami.

  • Untuk proses pengiriman barang, pengiriman akan dilaksanakan dalam waktu paling lambat 2×24 jam hari kerja setelah Whatsapp konfirmasi transferan masuk dikirim dan proses pengecekan dana yang anda transfer selesai.

  • Kami akan memberitahukan resi pengiriman, bila produk pesanan Anda sudah terkirim, melalui whatsapp official Kliknklik.

  • Sesuai dengan syarat dan ketentuan agen pengiriman, biaya kirim termasuk tarif regular dan tidak termasuk asuransi. Jika anda ingin mengasuransikan barang dari kerusakan atau kehilangan dalam perjalanan, harap kontak kami melalu Whatsapp CS Kliknklik untuk kuotasi detail.

  • Bila Anda menginginkan pengiriman menggunakan jasa ekspedisi yang lain, kami bisa kirimkan ke perwakilan ekspedisi tersebut yang ada di Jakarta.

  • Pengiriman ke perwakilan ekspedisi mungkin terkena biaya tambahan, tergantung dari lokasi.Info lebih lengkap hubungi Whatsapp CS Kliknklik.
  • Untuk proses refund, refund tidak bisa dilakukan bila kesalahan terjadi bukan dari pihak Kliknklik. Sedangkan untuk proses pengembalian refund, proses refund akan dilakukan dalam waktu maksimal 2×24 jam.

  • Dengan telah melakukan order di kliknklik.com, maka anda kami anggap telah menyetujui syarat dan ketentuan diatas.

  • Ada pertanyaan? Silahkan hubungi kami melalui CS Whatsapp Kliknklik.