Handphone Xiaomi merupakan salah satu perangkat alternatif bagi para pengguna yang ingin mencicipi teknologi terbaru namun memiliki budget yang pas-pasan. Mulai dari perangkat yang memang dihadirkan untuk kalangan entry-level hingga perangkat high-end premium yang dihadirkan oleh Xiaomi memang mengusung harga yang terbilang cukup bersahabat.
Salah satu perangkat yang mendapatkan sorotan cukup banyak dari publik adalah series Mi Max. pertama kali diluncurkan pada tahun 2016, perangkat ini dirancang khusus untuk para pengguna multimedia. Sama halnya dengan Mi Max generasi pertama, Mi Max 2 pun cukup suskes di pasaran. Dan pada tahun 2018 ini Xiaomi kembali aktan meluncurkan generasi terbaru dari perangkat Mi Max Series, yaitu Mi Max 3.
Xiaomi Mi Max 3 dikatakan akan hadir dengan layar yang lebih lebar dengan konsep full-screen. Layar Mi Max 3 akan berukuran 7 inci dengan rasio 18:9 beresolusi Full HD 2160 x 1080 piksel dan dikatakan juga akan mengusung bezel yang super tipis.
Sementara itu untuk spesifikasi lainnya, kemungkinan Handhone Xiaomi ini akan mengusung chipset Snapdragon 660 yang memang memiliki performa cukup tinggi untuk kelas menengah. Sayangnya, belum ada informasi mengenai konfigurasi RAM, penyimpanan internal dan komponen lainnya yang akan medukung Handphone berlayar lebar ini.
Selain itu, Xiaomi Mi Max 3 juga diharapkan mengusung setup dual-kamera pada bagian belakang. Melihat dari bocoran gambar yang baru saja muncul, modul setup dual-kamera akan ditempatkan di pojok kiri atas, bersamaan dengan LED flash.
Banyak pengguna berharap jika Xiaomi bisa menggunakan sensor kamera dengan resolusi yang lebih tinggi. Dan juga menggabungkan dengan sensor kedalaman, sedangkan beberapa pengguna berharap jika Xiaomi bisa mengkombinasikan lensa wide angle dengan lensa tele.
Selain itu, Mi Max 3 juga diharapkan mengusung baterai 5,500mAh yang juga akan mendukung Quick Charge 3.0 dan juga pengisian cepat. Namun hingga saat ini belum ada informasi mengenai pernyataan resmi dari Xiaomi perihal kabar terkait. Belum diketahui juga tanggal resmi peluncuran perangkat tersebut, namun jika melihat jadwal peluncuran Xiaomi Mi Max 2, seharusnya Xiaomi Mi Max 3 diluncurkan pada pertengahan tahun 2018 yang akan datang.
Dapatkan infromasi menarik dan terbaru lainnya hanya di website kliknklik.com.