Akhirnya Xiaomi resmi merilis perangkat Laptop terbarunya bersamaan dengan perilisan perangkat Xiaomi Mi MIX 2 dan Mi Note 3. Banyak pengguna menanti perangkat ini karena diprediksi Harga Laptop Terbaru dari Xiaomi ini akan kembali cukup terjangkau namun dengan kemampuan yang cukup mumpuni. Perangkat tersebut adalah Xiaomi Mi Notebook Pro yang hadir untuk bersaing dengan Apple MacBook Pro di segmen high-end.
Dari sisi desain Mi Notebook Pro hadir dengan desain premium yang minimalis, perangkat ini terlihat jauh lebih kokoh dan solid dibandingkan dengan perangkat Laptop Xiaomi generasi pertama. Hal ini dikarenakan penggunaan material Magnesium alloy sebagai framenya. Hanya saja perangkat Laptop terbaru ini tersedia dalam satu varian warna saja yaitu warna dark grey.
Meski bukan perangkat teringan, Laptop ini memiliki bobot yang cukup nyaman ketika harus dibawa bepergian yaitu hanya sekitar 1.95 kg. Karena mengusung komponen-komponen kelas tinggi Laptop ini mengusung sistem pendingin yang cukup canggih dengan pipa panas dan sink yang lebih besar dan juga kipas yang lebih luas sehingga dapat mengatur suhu Laptop tetap dingin.
Laptop terbaru Xiaomi ini diperkuat dengan prosesor Intel Core i7 generasi terbaru (Gen 8th) yang memiliki clockspeed 4 GHz dan disandingkan dengan RAM DDR4 dual channel sebesar 16 GB. hadir juga varian dengan spesifikasi yang lebih rendah seperti Prosesor Intel Core i7 dengan RAM 8 GB dan untuk model terendah akan mengusung prosesor Intel Core i5 dengan RAM sebesar 8 GB.
Ditambah dengan pengolah grafis nVidia GeForce MX150 dengan media penyimpanan internal SSD PCIe berkapasitas 256 GB. Dengan layar berukuran 15.6 inci yang telah dilapisi oleh teknologi Gorilla Glass 3 dengan bazel yang cukup ramping yaitu hanya 6.52 mm pada kedua sisi sampingnya sehingga meski memiliki layar yang lebar Laptop ini tetap berukuran kecil layaknya Laptop dengan layar 14 inci. Selain itu Xiaomi Mi Notebook Pro ini juga memiliki keyboard full-screen dan juga fingerprint unlock.
Sementara itu untuk harga Laptop terbaru dari Xiaomi ini juga cukup bervariasi yaitu untuk model Laptop dengan Prosesor Intel Core i7 dengan RAM 16 GB akan dibanderol seharga 6999 Yuan atau setara dengan Rp 14 jutaan. Sedangkan untuk model dengan prosesor Intel Core i7 dan RAM 8 GB akan dibanderol seharga 6399 Yuan atau setara dengan Rp 12.8 jutaan. Dan untuk versi terendah yaitu dengan prosesor Intel Core i5 dengan RAM 8 GB akan dibanderol sebesar 5599 Yuan atau setara dengan Rp 11.3 jutaan.
Bagi kamu yang ingin memiliki perangkat Laptop atau Smartphone terbaru, kunjungi Promo September 2017 “SALEtember SALEbration” KLIKnKLIK.com dan dapatkan berbagai penawaran yang sangat menarik. Untuk informasi selengkapnya kamu juga bisa mengunjungi situs resmi KLIKNKLIK