perkembangan teknologi saat ini cukup berkembang pesat, baik pada sisi Hardware ataupun sisi Software. Namun tidak jarang terjadi perkembangan – perkembangan teknologi yang sebenarnya tidak pernah terpikirkan sebelumnya, seperti teknologi terbaru yang terdapat pada sebuah Headset dengan nama “Yono” berikut ini. Headset ini diklaim dapat membantu pasangan suami istri agar cepat mendapatkan buah hati.
Yono di desain khusus agar dapat melacak siklus pembuahan sehingga pasangan tersebut dapat mengetahui kapan fase subur mereka tiba. Perangkat ini bekerja dengan mengawasi basal body temperature (BBT) perempuan yang biasanya meningkat ketika fase subur akan tiba.
Headset ini dapat mengukur temperature penggunanya sampai dengan 70 kali setiap harinya. Kemudian hasil pengecekan tersebut akan dikirimkan ke aplikasi Yono pada keesokan paginya. Data ini kemudian akan diproses sehingga pada akhirnya akan ditemukan data mengenai informasi tentang fase subur ideal bagi sang istri.
Perangkat ini sendiri belum dirilis ke publik dikarenakan permasalahan intern, Yono diharapkan dapat hadir ke pasar dunia pada sekitar Desember 2015. Ditargetkan harga headset ini nantinya adalah sekitar US$ 99.
Untuk mengetahui informasi terbaru dan menarik lainnya anda bisa melihatnya di Website Kliknklik.com, atau anda juga bisa langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/