Selain memperkenalkan perangkat iPhone 6 dan iPhone 6 Plus, Apple pun turut memperkenalkan Jamtangan pintar pertamanya pada acara kemarin malam. Sebuah jam tangan pintar dengan layar berbentuk persegi. Sama halnya seperti iPhone 6 yang hadir dalam dua varian ukuran, Apple Watch ini pun hadir dalam dua varian ukuran yaitu 38 mm dan 42 mm.
Selain memiliki dua varian ukuran perangkat ini pun memiliki beberapa ukuran bahan pelapis. Yang pertama adalah versi standar dengan balutan material aluminium dan juga hadir versi sport dengan material Stainless Steel. Menariknya hadir juga Apple Watch Edition dengan berbalut material emas 18 karat. Terdapat berbagai desain Apple Watch yang tersedia dan dapat anda lihat langsung di situs resmi milik Apple.
Seluruh versi Apple Watch menggunakan tali yang dapat dig anti- ganti dengan dukungan layar berbahan safir. Untuk dapat menghemat bateri Apple sengaja mendasain perangkat ini untuk tidak selalu hidup, Layar Apple Watch hanya akan menyala ketika anda mengangkat pergelangan tangan anda dan kemudian akan secara otomatis mati ketika anda menurunkan pergelangan anda. Baterainya sendiri dapat diisi ulang dengan Magsafe Wireless Adapter.
Sayangnya perangkat Apple Watch ini hanya mampu mendukung perangkat iPhone generasi 5 keatas saja. Dikabarkan Apple akan membanderol Apple Watch ini dengan harga sekitar $ 350 atau jika dikonversi menjadi sekitar Rp. 4 juta. Jam tangan pintar pertama dari Apple ini sendiri baru akan tersedia pada sekitaran awal tahun 2015 mendatang.
Untuk mengetahui informasi menarik dan terbaru lainnya dapat anda lihat di Website dan Blog resmi Kliknklik.com, atau anda juga dapat langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/