Perangkat Smartphone berbasis Windows Phone besutan Nokia yaitu Lumia 520 memang cukup banyak menyita perhatian publik sejak pertama dirilis, dan kini Smartphone Nokia ini kembali mengambil perhatian publik lebih banyak lagi. Bukan karena mendapatkan sebuah pengembangan baru melainkan perangkat Smartphone Windows Phone ini berhasil menjadi superhero bagi seorang anggota kepolisian di Brazil. Nokia Lumia 520 ini berhasil menyelamatkan nayawa seorang polisi di daerah Sao Paulo. Polisi ini sedang tidak dalam masa tugas ketika terjadi sebuah penembakan menggunakan senjata api.
Kejadian ini berawal dari seorang polisi yang tengah menikmati masa liburnya dan tengah mengunjungi rumah orang tuanya, namun lain cerita sang polisi menemukan rumah tersebut tengah didatangi oleh dua orang kriminal yang menyandera kedua orang tuanya. Salah satu diantaranya melepaskan dua butir peluru langsung kea rang sang polisi. Satu peluru meleset namun satu lagi tepat mengenai kantong belakang polisi, yang secara kebetulan disitulah tempat polisi tersebut meletakan perangkat Lumia 520 miliknya. Kondisi Smartphone andalan Nokia yang terkena peluru ini pun mengalami rusak yang cukup parah, tapi disisi lain Lumia 520 ini ternyata berhasil meredam peluru tersebut hingga tidak mengenai sang polisi dan polisi berserta kedua orang tuanya pun selamat, meski kedua kriminal berhasil melarikan diri.
Dibalik kejadian langka ini, terbukti jika perangkat Nokia Lumia 520 ini memiliki ketahanan yang cukup baik bahkan bisa menahan sebutir peluru. Dibalik apakah ini sebuah kebetulan atau memang perangkat ini memiliki ketahanan yang baik, beruntunglah sang polisi yang masih bisa terselamatkan oleh perangkat Smartphone kesayangannya.
Untuk mengetahui informasi menarik dan terbaru lainnya dapat anda lihat di Website Kliknklik.com, atau di blog resmi Kliknklik.com dan anda juga bisa langsung mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/