Perangkat Smartphone terbaru penerus perangkat Smartphone Lenovo P770 kini akhirnya meluncur di indonesia. Perangkat Smartphone tersebut adalah Lenovo P780, salah satu keunikan dari perangkat Smartphone terbaru besutan Lenovo ini adalah kapasitas baterainya yang sebesar 4000 mAh dan diklaim mampu aktif standby hingga 35 hari dengan fitur Lenovo Smart Energy. Kapasitas yang cukup besar untuk sebuah perangkat Smartphone, perangkat sebelumnya dari Lenovo pun sebenarnya memiliki kapasitas baterai yang cukup luas yaitu sekitar 3500 mAh.
Untuk spesifikasi lain, Lenovo P780 hadir dengan mengusung layar berukuran 5 inci 720p dengan dilengkapi oleh Prosesor MediaTek MT6589 Quad-Core 1.2 GHz, dan juga didukung oleh RAM 1 GB Media penyimpanan internal 4 GB yang dapat diperluas lagi dengan menggunakan slot MicroSD, kamera belakang 8 MP dan depan 0.3 MP, dan juga berjalan pada sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean. Dibalut dengan bahan logam yang stylish dengan tingkat ketebalan hanya 9.9 mm. Layar perangkat Smartphone Android ini dilengkapi dengan teknologi Gorilla Glass yang tetap mampu merespon sentuhan meski sang pengguna sedang menggunakan sarung tangan.
Untuk pasar Indonesia Lenovo P780 akan dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu sekitar Rp. 2.999.000 rupiah dan direncanakan akan mulai berada dipasaran pada pertengahan bulan juli mendatang. Untuk mengetahui informasi menarik lainnya dapat anda lihat disini, atau anda juga dapat mengunjungi link berikut ini : http://kliknklik.com/