Dua perushaan besar pembesut perangkat Laptop dan Netbook yaitu Acer dan Asus dikabarkan akhirnya mengkonfirmasi secara resmi kepada publik bahwa pihaknya kini akan segera berhenti memproduksi perangkat Netbook. Hal tersebut berarti bahwa Acer akan berhenti memproduksi jajaran produk Aspire One dan asus pun akan berhenti memproduksi jajaran produk Eee Pc. Seperti telah diketahui sebelumnya perusahaan Samsung sudah lebih dahulu berhenti memproduksi jajaran Perangkat Netbook.
Meski saat ini perangkat netbook masih memiliki tingkat penjualan yang cukup baik sejak tahun 2010 lalu, namun beberapa laporan memprediksi bahwa tren perkembangan mini laptop tersebut akan cenderung menurun kedepannya.salah satu alasan laporan ini menjadi masuk akal adalah dikarenakan tren penjualan Pc Tablet yang kian hari semakin meningkat. Bukan hanya bermain di pasar Pc Tablet dengan ukuran besar, Apple juga baru – baru ini diketahui telah meluncurkan Pc Tablet iPad Mini yang dibanderol dengan harga yang tidak jauh berbeda dengan harga netbook kebanyakan.
Untuk mengetahui informasi menarik lainnya dapat anda lihat disini. Dan untuk mendapatkan berbagai penawaran menarik speutar produk Laptop, Notebook, dan Netbook anda dapat langsung berkunjung ke link berikut : http://kliknklik.com/3-notebook