Setelah sebelumnya Samsung yang mengajukan beberapa produk Pc Tablet dan Smartphone Apple ke pengadilan karena di klaim telah melanggar hak paten dari perusahaan Samsung. Kini giliran perusahaan Apple yang berbalik menyerang dengan mengajukan enam produk Samsung yang dianggap melanggar hak paten perusahaan Apple ke pengadilan federal.
Keenam produk Samsung tersebut adalah Samsung Galaxy S III yang dilengkapi dengan Android Jelly Bean, Samsung Galaxy Note II, Samsung Galaxy Tab 8.9 WiFi, Samsung Galaxy Tab 2 10.1, Rugby Pro, dan Samsung Galaxy S III Mini. kasus ini merupakan salah satu dari dua tuntutan pelanggaran hak paten yang tertunda di pengadilan San Jose. Gugatan Apple beberapa waktu yang lalu dimenangkan oleh pengadilan dan hasil tersebut memutuskan bahwa Samsung harus membayar kurang lebih $ 1.05 milyar pada 24 Agustus 2012 silam.
“ Apple sudah bertindak cepat dan seksama untuk menentukan bahwa produk – produk yang baru dirilis ini melanggar banyak Hak Paten yang sudah di tegaskan oleh Apple,” ujar salah satu wakil dari pihak perusahaan Apple saat melakukan pengajuan.
untuk mengetahui informasi menarik lainnya dapat anda liaht disini.