Percaya atau tidak, meskipun anda bisa memainkan game PC dengan mouse biasa, namun bagi para gamer yang benar-benar membutuhkan kemenangan, tidak akan segan-segan membeli ataupun mencari mouse dengan spesifikasi yang lebih baik dengan kostumasi tombol yang bisa diubah-ubah maupun fungsi klik otomatis seperti turbo dan juga demi mendapatkan gerakan mouse yang lebih akurat.
Bagi para pemula atau mereka yang belum mengenal produk mouse gaming, mungkin akan kesulitan mengenali atau mengidentifikasi jenis ‘senjata’ apa yang sebaiknya mereka pakai. Berikut adalah rekomendasi mouse gaming terbaik untuk berbagai skenario permainan yang paling terkenal saat ini.
Untuk segala jenis game tanpa spesifikasi khusus: Razer DeathAdder Chroma
Razer tidak merubah disain DeathAdder yang ikonik selama bertahun-tahun, karena alasan yang baik. Lengkungan yang panjang, sangat pas dan nyaman dengan bentuk tangan serta cocok dengan berbagai gaya pegangan. Selain tombol utama dan scroll, hanya terdapat dua tombol untuk jempol, namun tombol ini cukup nyaman dan besar, serta dapat diprogram. DeathAdder versiChroma mampu menerangi meja permainan anda dengan lebih dari 16 juta warna LED, dan sensor optik yang memiliki rating DPI yang benar-benar gila hingga 10.000 DPI.
Harga : Rp 899.000 di web KliknKlik
Untuk yang suka Kostumasi: Mad Catz R.A.T.7
Mad Catz seri R.A.T mungkin termasuk mouse dengan bentuk unik yang jarang bisa anda temui, dan model ke 7 adalah salah satu mouse dengan konfigurasi terbanyak. Tombol, slider, dan plat yang bisa disesuaikan, memungkinkan gamer untuk mengatur sendiri bentuk mouse yang mereka inginkan. Selain itu anda juga bisa menambah atau mengurangi berat mouse tersebut.
Untuk Pemain Game MMO: Razer Naga
Gamer yang memainkan game MMO membutuhkan banyak tombol keyboard untuk bisa mengeluarkan skill atau kemampuan khusus dari karakternya, dan terkadang terdapat combo yang keluar jika pemain mengatur serangan dalam urutan tertentu. Razer Naga memberikan hingga 12 tombol di samping kiri mouse untuk tujuan tersebut. Terdapat juga versi mahal dari mouse ini yang mampu mengeluarkan warna LED lebih banyak yakni versi Naga Epic Chroma.
Harga: Rp 1.209.000 di web KliknKlik
Untuk Gamer Wireless: Logitech G602
Ada beberapa pilihan mouse gaming wireless lainnya di luar sana, namun hanya sedikit yang mau memberikan fitur utilitas, baterai yang tahan lama, dan harga yang sepadan seperti Logitech G602. Sebuah baterai AA yang disematkan,mampu memberikan tenaga mouse ini selama 250 jam untuk bermain, meskipun bisa kurang dari itu melalui permainan yang intens. Tombol jempol, dan saklar up and down DPI membuat mouse ini bisa bermain lebih lama, dan adapter USB 2.4GHz memiliki tingkat respon 2 milidetik.
Untuk Orang Kidal: Mionix Avior 7000
Orang kidal, tidak mempunyai banyak pilihan ketika mencari mouse yang sesuai dengan kebutuhan khususnya. Pilihan yang terbaik adalah dengan mencari mouse gaming yang mempunyai tombol kanan dan kiri. Seperti Mionix Avior 7000, sebuah perusahaan hardware gaming kecil Mionix telah menciptakan mouse dengan dua tombol jempol di sisi kanan dan kiri. Selain dua buah tombol di kanan dan di kiri terdapat juga dua tombol yang berada di bawah scroll yang bisa diprogram. Lighting bisa disesuaikan melalui program driver yang terpasang.
Untuk Gamer Laptop: Razer Orochi 2015
Orochi adalah mouse Razer dengan model yang lebih kecil, dilengkapi dengan bluetooth khusus yang menghubungkan mouse dengan laptop, sehingga anda tidak perlu menambahkan dongle pada laptop. Jika baterai telah habis (setelah 7 bulan selama pengunaan wajar) anda bisa menghubungkan mouse ini dengan kabel usb biasa.
Harga: Rp 1.099.000 di web KliknKlik
Untuk Pemain Farming: Logitech G300s
Jika anda membutuhkan mouse gaming dengan fitur yang cukup namun harga terjangkau, anda bisa menggunakan Logitech G300s yang memiliki rating 2500DPI, on-the-fly switching, onboard memory untuk custom profile, dan enam tombol extra yang bisa diprogram selain dua tombol utama mouse. Mouse ini bahkan mempunyai 7 warna LED jika anda membutuhkan pencahayaan yang lebih menarik. Semua itu bisa anda dapatkan dengan harga hanya 300rb rupiah saja, dan mungkin bisa lebih murah jika anda membelinya dari toko lokal.
Jangan lupa, mouse hanyalah sebagian dari senjata yang anda gunakan saat bermain game PC, selain keyboard, mouse pad untuk menambah akurasi, monitor layar lebar dengan gambar yang jernih dan speaker atau headset untuk mendapatkan feel in the game yang lebih baik. Jangan menghabiskan budget hanya untuk membeli satu buah senjata dengan kualitas terbaik, namun lebih baik membeli sejumlah alat dengan kualitas sedang namun lengkap sehingga semua kebutuhan gaming anda terpenuhi dengan baik.
Jika anda sedang mencari mouse gaming dengan kualitas terbaik, anda bisa mendapatkan berbagai pilihan lengkap mouse gaming di online store KliknKlik pada laman berikut ini: KliknKlik.com/727-gaming-device.