Bila kita berbicara tentang pekerjaan desain grafis yang menggunakan computer, tentu saja tidak lepas dari hadirnya peralatan yang memadai, salah satunya adalah laptop multimedia. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat memilih laptop multimedia, mulai dari resolusi layar, kartu grafis, RAM, prosesor dan tentu saja merk laptop tersebut. Berikut ini adalah 5 rekomendasi laptop multimedia terbaik versi kliknklik.
Apple MacBook Pro Retina 2014 MGX A2
MacBook Pro hadir membawa layar tajam Retina Display dengan resolusi 2880×1800. Kerapatan pixel tinggi membuat tampilan di layar lebih jelas, dan didukung oleh kartu grafis Intel Iris Pro. Laptop ini juga didorong oleh prosesor Intel Core i7-2.0GHz Turbo 3.2GHz dan RAM 8GB 1600MHz DDRL3. Tidak lagi menggunakan hard disk, MacBook Pro kini menggunakan media penyimpanan flash sebesar 256 GB yang super cepat.
Dengan layar Gorilla Glass, Dell mencoba menghadirkan laptop dengan layar sentuh yang tangguh karena anti gores, anti pecah dan tahan banting. Dengan kartu grafis nVidia GT750M-2GB dan resolusi layar 3200 x 1800, tentunya sangat mendukung Anda sebagai graphic designer. Laptop ini dilengkapi dengan prosesor Intel Core i7 4702HQ-2.2Ghz Turbo 3.2Ghz dan RAM 16GB. Kapasitas hard disk yang mencapai 1TB tentunya sangat besar untuk sebuah tempat penyimpanan file.
ASUS adalah salah satu produsen laptop yang kualitasnya tidak diragukan lagi. ASUS menghadirkan jenis laptop multimedia dengan layar LED 14 inch dengan resolusi 1366 x 768, yang didukung dengan kartu grafis nVidia GT820M-2GB, dan prosesor Intel Core i7 4500HQ-2.4Ghz Turbo 3.4Ghz. Dengan kapasitas hard disk 750GB, laptop ini menjadi salah satu laptop multimedia yang memiliki kapasitas penyimpanan yang cukup besar.
Tak ingin kalah dengan para pesaingnya, ACER menghadirkan laptop multimedia dengan spesifikasi yang cukup bersaing. Dengan layar besar, 15.6 inch, yang pasti memiliki kualitas grafis yang baik karena didukung oleh nVidia GT840M-2GB. Dengan prosesor Intel Core i7 4712MQ – 2.30GHz turbo 3.3GHz, dan kapasitas hard disk hingga 1 TB, dapat dipastikan performa laptop ini akan sesuai dengan yang Anda harapkan.
TOSHIBA Satellite C40-AC29W1 White
Laptop multimedia dari TOSHIBA menawarkan sensasi pengalaman premium dalam ber-multimedia yang tidak akan temukan pada laptop tipe basic biasa. Display dengan resolusi tinggi, sangat cocok untuk anda gunakan untuk menunjang kegiatan anda. Dengan prosesor Intel Core i7 3517U dengan kecepatan 1.9Ghz Turbo 3.0Ghz , memori RAM 4GB dan kapasitas hardisk hingga 500GB. Laptop Laptop TOSHIBA Satellite C40-3517U White memiiki layar berukuran 14 inci yang tentunya akan membuat aktivitas multimedia anda akan terasa semakin produktif dan tidak terlupakan.
Anda memiliki rencana untuk membeli Laptop Multimedia ? KliknKlik.com menyediakan banyak pilihan model terlengkap dari Laptop Multimedia dengan harga yang kompetitif. Untuk melihat varian model dari berbagai jenis Laptop Multimedia, Anda dapat mengunjungi link ini.