3 Hal yang ingin disampaikan Microsoft pada IFA 2015

3 Hal yang ingin disampaikan Microsoft pada IFA 2015

||||

Microsoft baru-baru ini memperkenalkan figur baru perkembangan teknologi dan perangkat Windows 10 pada IFA 2015 di Berlin. Ada tiga ide yang disampaikan microsoft melalui presentasi produk-produknya itu, dan seperti apa point penting dari ide itu yang akan mempengarui masa depan Microsoft? Mari kita ulas pada artikel ini.

image10_large

Angka memberi kesan besar, namun sebenarnya tidak

Microsoft menyatakan bahwa dalam bulan pertama, Windows 10 telah berhasil singgah pada 75 juta perangkat dari 90rb jenis perangkat yang berbeda di 192 negara. Microsoft juga mengatakan bahwa sekitar 1 milyar dari 1,5 milyar pengguna Microsoft, mereka telah menggunakan Microsoft Service.

Microsoft percaya bahwa Windows 10 akan mencapai 509 juta perangkat baru di tahun depan, kemudian tetap menjaga Windows 10 agar bisa mencapai 1 milyar pengguna pada 2 sampai 3 tahun mendatang. Microsoft percaya bahwa pada akhirnya inovasi dan perkembangan teknologi PC akan mengarahkan pengguna untuk mengambil Windows 10, karena sekitar 600 juta PC di seluruh dunia kini berusia lebih dari empat tahun.

Angka yang dicapai Microsoft terdengar mengesankan, namun mereka sebenarnya cukup konservatif. Gartner memperkirakan selama tiga tahun ke depan, produsen PC akan mendistribusikan sekitar 933.000.000 perangkat – yang sebagian besar bersistem Windows 10. Selain itu upgrade untuk PC lama dan perangkat smartphone, tablet juga Xbox One juga akan menambah daftar perangkat yang terinstall Windows.

Edukasi, Bisnis dan Gaming

Microsoft juga menyoroti potensi pertumbuhan Windows 10 di pasar pendidikan, bisnis, dan game. Pada sektor pendidikan, Microsoft berharap bahwa perangkat murah Windows 10 seperti Acer Aspire One CloudBook, dapat membantu Windows untuk semakin menekan Google Chromebook. Gartner memperkirakan penjualan Chromebook yang diintegrasikan dengan Google Apps for Education telah naik 27% sampai tahun ini dan penurunan drastis sekitar 4% dalam penjualan di seluruh pasar PC.

Di pasar Bisnis, Microsoft percaya fitur keamanan baru akan mendorong perusahaan untuk meng-upgrade komputer tua mereka untuk beralih ke Windows 10. User Login Hello misalnya, memungkinkan user untuk login ke perangkat dengan menggunakan identifikasi wajah. Teknologi otentikasi baru juga harus membuat Windows 10 lebih aman dari seri pendahulunya.

Adapun sektor gaming, Microsoft menyatakan bahwa lebih dari 122 tahun total durasi gameplay Xbox yang telah distreaming ke PC Windows 10 melalui fitur baru game streaming. Hal itu menegaskan bahwa Windows 10 memiliki fungsi DVR seperti pada Xbox yang membuat pemain bisa merekam layar permainan dan mengirimkannya ke Xbox Live, Youtube dan tempat upload video yang lain. Selain itu Microsoft juga telah memamerkan Asus Rog G752, notebook gaming bertenaga Skylake dengan layar 4K 17”.

image4_large

“Satu Windows” untuk semua perangkat

Tujuan utama dari windows 10 adalah untuk menyatukan ponsel, tablet PC, konsol dan bahkan perangkat Internet ke dalam sebuah sistem operasi yang bisa menjangkau semuanya. Tiga layanan yang mendasari ini antara lain Continuum (sistem yang digunakan untuk mengubah tampilan windows agar sesuai dengan device yang dipakai), Edge (browser yang bisa digunakan baik di pc maupun phone), Cortana (voice asistant).

image10-3_large_large_large (1)

Dengan menggunakan Continuum, user bisa mengubah tampilan dan navigasi windows dari smartphone ke PC dengan cara menghubungkannya ke display atau dock. Ketika smartphone windows dihubungkan ke dock Windows 10 akan mengubah tampilan Windows 10 mobile menjadi Windows 10 Desktop. Namun dari presentasi yang disampaikan, Microsoft hanya menampilkan Continuum dalam mode tablet.

Edge, browser baru Microsoft, akan menyinkronkan data pengguna di beberapa perangkat dan mengintegrasikan dengan Cortana, mirip seperti Google Chrome yang terintegrasi dengan Google Now.

Continuum, Edge dan Cortana masih mengalami masa eksperimen, namun pertumbuhan Microsoft dalam layanan Cloud seperti OneDrive dan Skype semakin merperketat jarak mereka dengan Google.

Microsoft tidak memperkenalkan sesuatu yang baru selama IFA 2015, Microsoft hanya menyoroti perkembangan Windows 10, memamerkan beberapa produk dari vendor mitra, dan menggoda pengunjung dengan ekosistem “One Windows” yang akan segera datang.

Jika anda tertarik untuk mengupgrade komputer anda dengan Windows 10 Original, anda bisa mendapatkan installer Ori Windows 10 dengan harga 1.8 jt di link berikut ini Windows 10 ORI

Picture1

kliknklik

See all posts

Leave a Reply


slot 10k




  • Kami selalu berusaha untuk mencantumkan harga yang terbaru. Namun harga bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya dikarenakan kurs, stok distributor dan hal-hal lain. Untuk mendapatkan harga terakhir, kami sarankan untuk kontak kami melalui Whatsapp CS Kliknklik.

  • Kami berusaha semaksimal mungkin untuk menyakinkan ketepatan seluruh informasi yang dimuat. Namun, tidak menjamin dengan segala hormat akan ketepatan data tersebut, termasuk spesifikasi produknya maupun editorial.Setiap produk yang dibeli mendapatkan garansi penuh dari kami dengan jangka waktu berbeda tergantung produknya. Umumnya semua barang bergaransi minimal 12 bulan baik part maupun jasanya.

  • Konfirmasi CS Whatsapp Kliknklik dan silahkan kirim kembali produk yang rusak kepada kami.Barang yang telah dibeli tidak dapat dikembalikan atau ditukar dengan barang lain, kecuali ada perjanjian tertulis terlebih dahulu.Harga dapat berubah sewaktu-waktu dan pihak kliknklik dapat membatalkan order apabila dianggap tidak sesuai akibat kesalahan informasi pada produk mencakup spesifikasi dan harga.
  • Barang akan segera kami proses setelah kami menerima konfirmasi pembayaran dan dibutuhkan waktu maksimal 1×24 jam hari kerja untuk mengecek dana yang telah anda transfer ke rekening kami.

  • Untuk proses pengiriman barang, pengiriman akan dilaksanakan dalam waktu paling lambat 2×24 jam hari kerja setelah Whatsapp konfirmasi transferan masuk dikirim dan proses pengecekan dana yang anda transfer selesai.

  • Kami akan memberitahukan resi pengiriman, bila produk pesanan Anda sudah terkirim, melalui whatsapp official Kliknklik.

  • Sesuai dengan syarat dan ketentuan agen pengiriman, biaya kirim termasuk tarif regular dan tidak termasuk asuransi. Jika anda ingin mengasuransikan barang dari kerusakan atau kehilangan dalam perjalanan, harap kontak kami melalu Whatsapp CS Kliknklik untuk kuotasi detail.

  • Bila Anda menginginkan pengiriman menggunakan jasa ekspedisi yang lain, kami bisa kirimkan ke perwakilan ekspedisi tersebut yang ada di Jakarta.

  • Pengiriman ke perwakilan ekspedisi mungkin terkena biaya tambahan, tergantung dari lokasi.Info lebih lengkap hubungi Whatsapp CS Kliknklik.
  • Untuk proses refund, refund tidak bisa dilakukan bila kesalahan terjadi bukan dari pihak Kliknklik. Sedangkan untuk proses pengembalian refund, proses refund akan dilakukan dalam waktu maksimal 2×24 jam.

  • Dengan telah melakukan order di kliknklik.com, maka anda kami anggap telah menyetujui syarat dan ketentuan diatas.

  • Ada pertanyaan? Silahkan hubungi kami melalui CS Whatsapp Kliknklik.